Bobo.id - Basreng adalah salah satu jenis bakso goreng yang disajikan dengan bumbu cabai dan daun jeruk.
Basreng ini cocok sekali dijadikan camilan saat santai. Cara membuat basreng cukup mudah, lo, teman-teman.
Kita bisa langsung membeli bakso ikan untuk bahan utama basreng yang nantinya digoreng dan diberi bumbu.
Namun tidak ada salahnya jika kita ingin membuat basreng dari awal, teman-teman.
Bobo akan bagikan resep basreng lengkap dengan resep bakso ikan, yang bisa teman-teman buat bersama orang tua atau kakak, ya!
Resep Basreng Enak dan Bikin Nagih
Untuk 30 buah basreng.
Bahan basreng:
- 200 gram daging ayam, haluskan;
- 200 gram ikan tenggiri, haluskan;
- 3 siung bawang putih, haluskan;
- ¼ sdt garam;
- 1 sdt gula pasir;
- ½ sdt merica bubuk;
- ½ sdt kaldu ayam bubuk;
- 2 sdt minyak wijen;
- 2 butir telur;
- 100 ml air es;
Baca Juga: Garing dan Bikin Nagih, Coba Buat 4 Resep Bakso Goreng Lezat dan Gurih Ini untuk Camilan, yuk!
- 250 gram tepung sagu;
- 1 sdt baking powder.
Bahan pelengkap:
- Bumbu bubuk cabai atau cabai kering tabur;
- Daun jeruk secukupnya, cuci, dan cincang halus;
- Garam secukupnya;
- Minyak secukupnya.
Cara membuat basreng:
1. Campur daging ayam, ikan, bawang putih, garam, gula, merica, dan kaldu bubuk. Aduk hingga rata.
Baca Juga: Suka Makan Bakso? Buat Camilan dari Bakso untuk Akhir Pekan di Rumah, yuk!
2. Tambahkan minyak wijen, aduk rata.
3. Masukkan telur dan air es, sedikit demi sedikit hingga merata.
4. Tambahkan tepung sagu dan baking powder. Tuang secara bertahap dan uleni hingga kalis.
5. Bentuk adonan basreng menjadi bulat-bulatan bakso menggunakan dua buah sendok.
6. Goreng bakso dalam minyak panas dengan api kecil hingga matang. Angkat dan tiriskan.
Tips Menyajikan Basreng
Letakkan basreng dalam wadah, lalu beri minyak secukupnya dan aduk rata. Berikan bumbu bubuk cabai atau cabai kering tabur, garam, dan daun jeruk cincang.
Saat membumbui basreng, kebanyakan kita lupa dengan menambahkan minyak. Padahal minyak memiliki fungsi penting sebagai 'perekat' bumbu basreng agar menempel dan awet lebih lama.
Silakan mencoba ya, teman-teman!
(Penulis: Alma Erin Mentari)
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR