Bobo.id - Walau bukan berasal dari Indonesia, kurma cukup populer dan banyak dicari karena manfaat yang dimiliki.
Kurma yang berasal dari Jazirah Arab memiliki beragam warna, bentuk hingga rasa yang berbeda pada setiap jenisnya.
Tapi di Indonesia hanya ada beberapa jenis kurma yang sering dicari hingga terkenal.
Walau memiliki beberapa jenis yang berbeda, namun pada dasarnya setiap jenis kurma hampir memiliki manfaat yang sama.
Berikut akan dijelaskan manfaat kurma dan empat jenis yang terkenal di Indonesia.
Jenis-jenis Kurma
1. Ajwa
Jenis kurma pertama adalah kurma ajwa yang bisa dengan mudah teman-teman temui di toko oleh-oleh atau swalayan.
Banyak orang menyebut kurma ajwa sebagai varian kurma yang paling baik dengan bentuk tekstur kulit halus tetapi mengerut.
Baca Juga: Jangan Berlebihan, Ini Batas Aman dan Waktu yang Tepat Makan Kurma Agar Terserap Semua Nutrisinya
Rasa daging pada jenis kurma ini manis seperti kismis, tapi teksturnya tidak begitu lembut.
Untuk bisa dikonsumsi, jenis kurma ini harus dimakan dengan kondisi kematangan tamar.
Kematangan tamar merupakan kondisi saat kulitnya sudah berwarna cokelat kehitaman.
Saat belum masak, kurma ini akan memiliki warna merah kesumba.
Jenis kurma ini memiliki harga yang cukup malah saat dijual di Indonesia.
2. Medjool
Kurma medjool adalah jenis buah dari Jazirah Arab yang juga terkenal di Indonesia.
Jenis kurma ini memiliki warna cokelat bahkan hampir gelap dengan tekstur lunak saat disentuh.
Sedangkan saat dilihat pada bagian luar akan terlihat seperti berdebu, namun itu sebenarnya adalah gula alami yang dikeluarkan.
Baca Juga: Bisa Jadi Pilihan Camilan Sehat, Ini 5 Manfaat Makan Kurma Setiap Hari
Kurma jenis ini dulunya juga sering menjadi makanan keluarga kerajaan dan para bangsawan.
Dengan ukuran yang lebih besar dari pada jenis lain, kurma ini juga memiliki rasa manis seperti karamel dan tekstur yang kenyal.
3. Sukkari
Jenis kurma lain yang tidak kalah terkenal di Indonesia adalah sukkari.
Karena memiliki rasa yang sangat manis, kata "sukkari" yang dalam bahasa Arab memiliki arti gula diberikan pada jenis kurma ini.
Selain memiliki rasa yang sangat manis, jenis kurma ini juga memiliki daging yang sangat lembut.
Karena itu, jenis kurma sukkari menjadi salah satu kurma kualitas premium di Arab Saudi.
Ciri lain dari jenis kurma ini adalah warna pada bagian luarnya yang kuning keemasan.
Jika teman-teman mengonsumsi kurma ini, akan ada banyak kandungan mineral dan antioksidan yang diperoleh tubuh.
Baca Juga: Tidak Hanya Kaktus, Beberapa Jenis Tumbuhan Ini Bisa Hidup di Wilayah Gurun, Apa Saja?
4. Safawi
Dari tiga jenis kurma sebelumnya, jenis kurma safawi memiliki warna yang cenderung gelap.
Meski memiliki warna gelap, daging buah ini cukup tebal dan saat dimakan akan memberikan rasa legit serta tekstur yang kenyal.
Kurma safawi memiliki rasa manis alami sebagai sumber energi untuk tubuh.
Pada kurma ini juga memiliki kandungan serat yang cukup tinggi, sehingga sangat baik untuk kesehatan pencernaan.
Manfaat Kurma
Pada umumnya setiap jenis kurma akan memiliki kandungan serat, antioksidan, dan gula sehat untuk tubuh.
Dari kandungan tersebut, tentu mengonsumsi kurma akan membantu menyehatkan organ pencernaan teman-teman.
Selain itu, kandungan antioksidan di dalamnnya akan membatu melawan kerusakan sel akibat paparan radikal bebas.
Bahkan ada juga kandungan mineral yang baik untuk menjaga kesehatan tulang, sehingga bisa mencegah terjadinya osteoporosis.
Kandungan gula pada kurma juga disebut lebih aman karena tidak menyebabkan peningkatan kadar gula dalam darah.
Nah, itu tadi empat jenis kurma yang terkenal di Indonesia serta manfaat yang bisa didapatkan.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Manchester City vs Chelsea, Duel Gengsi Manchester Biru dan London Biru Demi Top 4
Source | : | Kompas.com,alodokter.com,Halodoc.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR