Bobo.id - Ada banyak jenis bangun datar yang bisa teman-teman temukan di lingkungan sekitar.
Salah satu bangun datar itu adalah persegi panjang, yang memiliki beberapa sifat seperti penjelasan materi kelas 3 SD tema 8.
Bangun datar merupakan suatu bentuk dua dimensi dari bangunan-bangunan yang memiliki permukaan datar.
Pada bangun datar biasanya teman-teman bisa menemukan luas, panjang, lebar, serta keliling.
Jenis bangun datar pun cukup beragam, ada lingkaran, persegi, segitiga, jajar genjang, belah ketupat, limas, persegi panjang, dan lain sebagainya.
Setiap bangun datar tersebut akan memiliki ciri atau sifat yang berbeda-beda.
Berikut akan dibahas salah satu bangun datar yaitu persegi panjang.
Persegi Panjang
Persegi panjang adalah bangun datar dua dimensi yang memiliki dua pasang rusuk yang sama panjang dan sejajar.
Baca Juga: Mengenal Contoh Sikap Sesuai Lambang Pramuka, Materi Kelas 3 SD Tema 8
Selain itu bangun datar ini memiliki empat sudut siku-siku yang saling berhadapan.
Untuk lebih mengenali bangun datar ini, berikut akan dijelaskan sifat dari persegi panjang.
Source | : | gramedia.com,Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR