Bobo.id - Apakah teman-teman suka makan wortel? Wortel adalah salah satu jenis sayuran yang mengandung banyak nutrisi, rendah kalori, dan banyak membawa manfaat bagi tubuh.
Selain itu, wortel bisa kita campurkan ke dalam jenis masakan apa saja.
Namun, sebelum dimasak wortel sebaiknya kita cuci bersih di bawah air mengalir, dikupas dan dipotong-potong.
Potonglah sesuai selera agar wortel lebih mudah dikunyah dan dicerna.
Tapi masalahnya, ketika memasak wortel kita sering melakukan kesalahan, yaitu tekstur wortel jadi lembek.
Akibatnya, wortel terasa kurang enak dan tampilannya tidak cantik. Jadi sebaiknya teman-teman mengikuti tips berikut, agar wortel tidak lembek, apa saja? Yuk, simak!
1. Merebus Wortel
Jika kita ingin merebus wortel, rebuslah air sampai mendidih. Setelah itu, masukkan wortel yang sudah dibersihkan, dikupas, dan dipotong-potong ke dalam air mendidih.
Agar tidak kelembekan, ada beberapa macam waktu memasak yang bisa teman-teman pilih, yaitu.
Baca Juga: Sering Jadi Berkerut dan Tak Segar, Bagaimana Cara Simpan Wortel Agar Awet Lama?
- Dimasak selama 7 sampai 9 menit untuk wortel yang dipotong-potong.
- Dimasak selama 4 sampai 6 menit untuk wortel yang dipotong memanjang.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR