2. Demam Tifoid (Tifus)
Malas mencuci tangan ternyata bisa berakibat pada munculnya penyakit tifus atau dalam bahasa medisnya demam tifoid.
Penyakit ini umumnya disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi yang berkembang karena kebiasaan mencuci tangan yang tidak dilakukan.
Umumnya, penyakit ini terjadi karena tidak mencuci tangan setelah menggunakan toilet hingga menyentuh permukaan benda milik umum.
Kebiasaan ini dapat membuat kuman menempel di tangan dan dapat masuk ketika makan serta menyentuh hidung dan mulut.
Tak hanya itu saja, penyakit ini juga sering terjadi di daerah yang memiliki sanitasi buruk, lo.
3. Impetigo
Baca Juga: Jangan Tunda Cuci Tangan, Ini 5 Benda yang Terlihat Bersih tapi Justru Penuh Bakteri
Akibat malas mencuci tangan selanjutnya yakni terkena impetigo. Apa itu impetigo?
Impetigo merupakan infeksi kulit yang disebabkan oleh bakteri Streptococcus dan Staphylococcus aerus, teman-teman.
Impertigo juga merupakan penyakit kulit menular yang biasa terjadi pada anak-anak seperti kita.
Umumnya, penyakit ini memiliki gejala umum, seperti warna kemerahan, luka terbuka, hingga cairan atau nanah yang keluar dari luka.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Hello Sehat,Sehatq.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR