Bobo.id - Tanaman singkong menyimpan cadangan makanan di bagian akar sehingga singkong masuk dalam kategori umbi akar.
Singkong merupakan salah satu makanan pokok di Indonesia, ini karena singkong mengandung karbohidrat tinggi.
Dengan kandungan karbohidrat yang tinggi, singkong cocok dijadikan sebagai pengganti nasi, teman-teman.
Daerah yang menjadikan singkong sebagai makanan utama adalah di daerah Cireundeu, Cimahi, Jawa Barat.
Pada buku tematik kelas 5 SD tema 3, kita akan diajak untuk menuliskan alasan mengapa singkong layak dikonsumsi sebagai pengganti nasi.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya?
Kali ini Bobo ingin memberikan kunci jawaban alasan mengapa singkong layak dikonsumsi sebagai pengganti nasi. Simak, yuk!
1. Mengandung Karbohidrat Tinggi
Seperti kita tahu, karbohidrat merupakan sumber utama dalam tubuh. Jika karbohidrat tidak terpenuhi, maka aktivitas akan terganggu.
Selain nasi, kandungan karbohidrat juga ditemukan pada singkong. Hal inilah yang menjadi alasan singkong bisa menjadi pengganti nasi.
Karbohidrat yang ad pada singkong ini juga berfungsi menunjang fungsi otak, mencegah penyakit, hingga memelihara sistem pencernaan.
Baca Juga: Jangan Disepelekan, Ini 4 Fungsi Penting Karbohidrat dalam Tubuh, Salah Satunya Bantu Cegah Penyakit
2. Sumber Energi
Dalam 100 gram singkong mengandung sebesar 160 kalori. Kandungan itu cukup untuk memenuhi kebutuhan harian tubuh.
Cara kerjanya, kandungan singkong yang dikonsumsi akan dipecah menjadi gula di dalam tubuh seseorang.
Kemudian, kandungan gula atau glukosa akan diserap oleh saluran cerna dan masuk ke dalam aliran darah.
Setelah itu dengan bantuan hormon insulin, kandungan gula itu masuk ke dalam sel darah dan diolah menjadi energi.
Jika kebutuhan energi sudah terpenuhi, maka gula atau glukosa akan disimpan di bagian otot dan hati.
3. Kaya Serat
Selain karbohidrat, singkong juga mengandung nutrisi lain. Salah satunya kandungan serat yang tinggi.
Kandungan serat singkong ini bisa membuat perut kenyang lebih lama sehingga bisa menjadi pengganti nasi.
Selain itu, kandungan serat yang terdapat pada singkong ini juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Seperti membantu melancarkan pencernaan, mengurangi tekanan darah, dan menjaga kolesterol dalam tubuh.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 5 Tema 3, Mengapa Singkong Layak Dikonsumi sebagai Pengganti Nasi?
4. Kaya akan Vitamin dan Mineral
Tahukah teman-teman? Singkong juga mengandung beragam vitamin dan mineral, antara lain:
- Vitamin K
- Vitamin B Kompleks
- Zat magnesium
- Kalium
- Tembaga, dan
- Besi.
Kandungan vitamin K bisa menjaga syaraf dari kerusakan. Vitamin B kompleks membantu produksi sel darah merah dalam darah.
Dalam 100 gram singkong juga mengandung 271 mg kalium yang bisa membantu mengatur tekanan darah dan denyut jantung.
Nah, itulah alasan mengapa singkong layak dikonsumsi sebagai pengganti nasi. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, ya.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 3, Tulislah Beberapa Cara Pengolahan Singkong
----
Kuis! |
Apa manfaat karbohidrat bagi tubuh? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas.com,Hello Sehat,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR