Bobo.id - Apakah teman-teman tahu hewan apa saja yang memiliki suara paling keras di dunia?
Setiap hewan memiliki keunikan-keunikannya sendiri yang dapat digunakan untuk bertahan hidup.
Salah satu keunikan yang dimiliki hewan adalah memiliki suara yang keras hingga dikenal sebagai hewan yang berisik.
Suara keras ini digunakan hewan untuk berkomunikasi, menemukan hewan lain, mempertahankan wilayah, hingga mencari pasangan.
Dilansir dari Hello Sehat, suara percapakan manusia rata-rata adalah 60 desibel, teman-teman.
Sementara itu, gendang telinga manusia akan mengalami kerusakan ketika mendengarkan suara di atas 100 desibel.
Nah, padahal ada beberapa hewan yang menghasilkan suara dengan tingkat level lebih dari 100 desibel, lo.
Apa saja? Kita cari tahu bersama, yuk!
1. Paus Sperma (233 db)
Paus sperma adalah paus bergigi terbesar di Bumi dengan otak yang ukurannya juga paling besar daripada hewan-hewan lain.
Memiliki suara yang sangat keras, paus sperma ini mampu menghasilkan suara yang bisa mencapai 233 db, lo.
Baca Juga: Jangan Sembarangan Beri Makan, Ini Waktu dan Jumlah Makanan untuk Kucing di Rumah
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR