Peralihan ini diperkirakan akan selesai pada 2 November 2022.
Sehingga, nantinya teman-teman yang ada di wilayah akan mengalami perpindahan ke siaran TV digital jika infrastrukturnya suda siap.
Selain itu, kita juga bisa mengetahui ketersediaan sinyal TV digital di wilayah masing-masing dengan mengeceknya sendiri, kok.
Berikut, langkah-langkah mengecek sinyal siaran TV digital, yaitu:
Cara Mengecek Sinyal TV Digital Melalui Aplikasi
Unduh aplikasi Sinyal TV Digital di Google Play Store bagi pengguna Android atau App Store bagi pengguna iOS.
- Setelah diunduh dan terpasang, bukalah aplikasinya.
- Kemudian, izinkan aplikasi meminta akses lokasi di mana teman-teman berada.
- Lalu, izinkan aplikasi tersebut menampilkan peta sesuai lokasi di mana kita sedang berada.
- Klik di bagian kiri bawah, yaitu menu "Legend" yang akan memberikan informasi sinyal televisi terlemah hingga terkuat.
- Cek warna pada peta untuk mengetahui ketersediaan sinyal siaran digital. Warna merah berarti sinyal siaran TV digitalnya bagus.
Baca Juga: Jangan Sampai Rusak dan Kotor, Ini Cara Tepat Membersihkan Layar TV LED
Sedangkan, warna hijau atau kuning artinya sinyal TV digitalnya sedang. Kalau mendapat warna abu-abu, berarti sinyal siaran TV digitalnya masih kurang jelas.
Nah, itulah informasi mengenai daftar wilayah penghentian siaran TV analog di Jabodetabek dan cara mengecek sinyal TV digital melalui aplikasi.
(Penulis: Diva Lufiana Putri)
---
Kuis! |
Apa kepanjangan ASO? |
Petunjuk: Cek halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR