Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar alat transportasi trem? Trem adalah alat transportasi umum yang penting pada masanya.
Namun, saat ini tidak banyak negara yang menggunakan trem, karena mulai digantikan dengan bus, KRL, MRT, atau LRT.
Jaringan trem terbesar yang masih bertahan hingga saat ini hanya ada di Australia sebagai transportasi publik di Melbourne.
Sedangkan, di Indonesia dulunya juga ada jalur trem, yaitu di Kota Jakarta dan Surabaya.
Tapi, sekarang trem sudah tidak digunakan lagi dan digantikan dengan transportasi publik lainnya.
Yuk, cari tahu sejarah perkembangan trem di Indonesia hingga alat transportasi ini tidak digunakan lagi.
Apa Itu Trem?
Menurut KBBI, trem adalah kereta yang dijalankan oleh tenaga listrik atau lokomotif kecil dan bisanya digunakan sebagai angkutan penumpang dalam kota.
Awalnya, trem merupakan alat pengangkut barang dan seiring perkembangannya berubah fungsi menjadi alat transportasi umum.
Lalu, trem yang awalnya hanya ditarik dengan kuda, tenaga penggeraknya berkembang menggunakan uap dan listrik.
Selain itu, trem pertama kali digunakan di Wales, Inggris Raya tahun 1807 dan di Indonesia pertama kali digunakan di Batavia (Jakarta) pada tahun 1869.
Baca Juga: Trem di Kota Jakarta Zaman Dahulu
Perkembangan Trem di Indonesia
Batavia (Jakarta)
Trem di Batavia yang mulai beroperasi sejak 1869, pada saat itu menyediakan beberapa jalur, yaitu:
- Jatinegara - Matraman- Pasar Senen - Ancol
- Pasar Senen - Lapangan Banteng - Pasar Baru - Harmoni - Kota - Pasar Ikan
- Kemayoran - Pasar Baru - Harmoni - Tanah Abang
Pembangunan jalur trem di Batavia dan Pulau Jawa dikembangakan oleh Menteri urusan Jajahan Belanda, bron van Dedem pada 12 Oktober 1893.
Ia merencanakan untuk membangun jalan rel di Pulau Jawa yang terdiri dari dua macam bentuk, yaitu lintasan sepur dan lintasan trem.
Oleh karena itu, pembangunan jalur kereta api tidak hanya urusan perusahan swasta, tetapi juga pemerintah Hindia Belanda.
Perusahaan kereta api milik pemerintah, yaitu Staatsspoorwegen (SS) jalurnya terbentang menjadi dua, ke arah barat dan timur.
Jalur barat melewati wilayah Bogor (Buitenzorg) hingga Yogyakarta. Sedangkan, jalur timur melewati Yogyakarta hingga Surabaya.
Kemudian, jalur kereta api di timur berkembang menjadi jalur yang melewati Surabaya - Pasuruan - Malang yang selesai dibangun pada 1879.
Bahkan, jalur ini meluas hingga ke Surakarta pada 1884. Lalu, jalur barat berkembang menjadi jalur yang melewati Bogor hingga Curug pada 1881 dan Cicalengka pada 1884.
Surabaya
Selain di Batavia, jalur trem juga berkembang di Surabaya dan dikelola oleh Ooster Java Stoomtram Maatschappij (OJS).
Pada 1889, jalur trem di Surabaya dimulai dari Ujung - Sepanjang - Mojokerto - Ngoro - Gemekan - Dinoyo. Jalur trem di Surabaya juga terus berkembang pada tahun 1913 hingga 1916.
Perkembangan Tenaga Trem
Sama seperti trem di negara lain, tenaga trem di Batavia dan Surabaya juga mengalami perkembangan.
1. Trem Tenaga Kuda
Tenaga penggerak pertama trem adalah tenaga kuda yang menarik satu gerbong dan digunakan di Batavia pada 1869.
Trem tenaga kuda ini bisa mengangkut sekitar 40 penumpang.
Kuda yang digunakan sekitar empat ekor kuda dan kuda akan diganti jika sudah menempuh jarak tertentu.
Baca Juga: 5 Ras Kuda Paling Terkenal di Dunia, Salah Satunya Punya Julukan Tercantik di Dunia
Penggunaan trem kuda tidak terlalu lama, yaitu sekitat 12 tahun dan digantikan trem uap.
2. Trem Uap
Trem uap pertama kali digunakan pada 1881 dan menggunakan tungku uap untuk membakar batu bara.
Uap yang dihasilkan dari pembakaran batu bara inilah yang menjadi tenaga penarik trem.
Trem uap dikelola oleh perusahaan swasta Nederlandsch-Indische Tramweg Maatschappij (NITM).
Karena lebih cepat dan tidak perlu ganti kuda, trem uap bertahan cukup lama, yaitu sekitar 20 tahun sebelum digantikan dengan trem listrik.
3. Trem Listrik
Trem listrik dikelola oleh Batavia Electrische Tram Maatschappij (BETM) pada 1899.
Trem listrik pertama kali digunakan di Jawa, tepatnya di Batavia dan banyak masyarakat yang menggunakannya.
Nah, itulah sejarah perkembangan trem di Indonesia. Trem mulai diberhentikan sejak 1960, karena dianggap sudah tidak sesuai lagi dan digantikan dengan angkot, bemo, taksi, oplet, dan bus.
Baca Juga: 5 Ras Kuda Paling Terkenal di Dunia, Salah Satunya Punya Julukan Tercantik di Dunia
(Penulis: Verelladevanka Adryamarthanino)
---
Kuis! |
Sejak kapan ada trem di Jakarta? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR