Bobo.id - Investigasi adalah upaya untuk mencari, mengumpulkan, dan memeriksa suatu informasi untuk mengetahui kebenaran.
Jadi, hasil investigasi berupa fakta dari runtutan suatu peristiwa, sehingga bisa dimanfaatkan dengan benar dan sesuai kebutuhan.
Lalu, apa yang dimaksud dengan teks investigasi? Sebelum mengetahui kunci jawabannya, simak pembahasannya melalui pelajaran tematik kelas 6 SD/MI Tema 4.
Namun, sebelumnya teman-teman bisa mencoba mengerjakan soalnya sendiri terlebih dahulu.
Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya? Kalau sudah, coba cocokkan dengan kunci jawaban di bawah ini, ya.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Apa itu teks investigasi?
Jawaban:
Pengertian Teks Investigasi
Teks investigasi atau laporan investigasi adalah teks yang ditulis berdasarkan hasil wawancara, temuan, pengamatan, dan sumber terpercaya yang bisa dibuktikan.
Selain itu, teks investigasi harus ditulis dalam bahasa baku. Jadi, teks investigasi bukan karangan dari penulisnya.
Baca Juga: Penjelasan Jenis-Jenis Majas dan Contohnya, Materi Tematik Kelas 3 SD
Tetapi fakta yang ada di lapangan dan ditulis kejadian yang sesungguhnya tanpa mengada-ngada.
Kata-kata yang ditulis pun dapat dipahami dengan baik agar tidak rancu atau menyembunyikan sesuatu.
Ciri-Ciri Teks Investigasi
- Struktur teks investigasi terdiri dari judul, definisi umum, deskripsi bagian, dan simpulan.
- Berisikan informasi yang sifatnya fakta.
- Fakta ditulis berdasarkan hasil penelitian, wawancara, pengamatan, atau pencarian sumber pustaka.
Langkah-Langkah Penulisan Teks Investigasi
- Menentukan topik atau masalah tertentu.
- Mengumpulkan informasi.
- Menyusun bagian pendahuluan, yang isinya latar belakang dan tujuan teks investigasi.
- Mengolah informasi dan menyajikannya dalam bentuk tulisan.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 5, Menjawab Pertanyaan dari Teks 'Mahapatih Gajah Mada'
- Menyusun teks investigasi dengan lengkap, disertai simpulan dan saran hasil investigasi.
- Membuat judul yang benar sesuai dengan topik permasalahan.
Kesimpulan
Jadi, teks investigasi tidak boleh menyertakan opini atau pendapat pribadi penulisnya.
Karena, teks ditulis berdasarkan informasi yang dikumpulkan atau fakta berupa data, pendapat ahli, wawancara, dan pengamatan langsung.
Sedangkan, opini adalah gagasan penulis yang kebenarannya bisa dilakukan.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD/MI Tema Globalisasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.
Baca Juga: 4 Tokoh Pendiri Negara dan Perannya dalam Peristiwa Proklamasi, Materi PPKn
---
Kuis! |
Ada itu investigasi? |
Petunjuk: Cek halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR