Bobo.id - Pancasila mengandung nilai-nilai luhur yang perlu diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD, kita harus menyebutkan contoh pengamalan nilai Pancasila sila ke-4 di lingkungan keluarga.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Nilai Sila ke-4 Pancasila
Sila ke-4 Pancasila berbunyi "Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan perwakilan".
Pada sila keempat, masyarakat Indonesia harus mengutamakan musyawarah dengan asas kekeluargaan untuk menjalankan demokrasi.
Karakter masyarakat Indonesia yang dibangun berlandaskan nilai Pancasila sila ke-4 ini adalah musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama.
Contoh Pengamalan Nilai Pancasila Sila ke-4 di Keluarga
Berikut ini beberapa contoh pengamalan nilai Pancasila sila ke-4 di dalam lingkungan keluarga.
1. Melakukan diskusi keluarga untuk hal-hal yang harus diputuskan bersama.
2. Menerapkan musyawarah dan mufakat untuk mengambil keputusan bersama.
Baca Juga: 15 Contoh Sikap yang Sesuai dengan Pancasila Sila Ke-3, Materi Kelas 4 SD
3. Mendengar pendapat anggota keluarga lain.
4. Menghargai dan menghormati pendapat anggota keluarga lain.
5. Berani menyampaikan pendapat pribadi di forum keluarga.
6. Tidak menyela anggota keluarga lain yang sedang berbicara dalam diskusi keluarga.
7. Tidak bersikap egois dan ingin selalu didengar tanpa mendengar orang lain.
8. Tidak boleh memaksakan kehendak saat berpendapat.
9. Mengutamakan kepentingan bersama saat mengambil keputusan.
10. Menerima keputusan yang sudah diambil dari hasil musyawarah keluarga.
11. Menghargai keputusan hasil musyawarah dan tidak bersikeras mengubahnya.
12. Melakukan hasil keputusan dari musyawarah keluarga.
13. Bertanggung jawab dalam melaksanakan keputusan bersama.
Baca Juga: 20 Contoh Sikap yang Sesuai Nilai Kebangsaan dalam UUD 1945, Materi Kelas 4 SD
14. Mengingatkan anggota keluarga yang lain untuk melaksanakan keputusan bersama dengan bertanggung jawab.
15. Belajar berdemokrasi di keluarga.
Manfaat Musyawarah
Dengan membiasakan musyawarah mufakat dalam kehidupan keluarga, kita akan mendapatkan dampak positif dan manfaat dari musyawarah.
Adapun manfaat musyawarah antara lain masalah dapat segera mendapatkan solusi, belajar menyampaikan pendapat, dan menyatukan perbedaan.
Dalam suatu diskusi keluarga, ada beberapa pemikiran yang berbeda karena semua punya hak yang sama untuk menyampaikan pendapatnya.
Namun, hasil dari diskusi keluarga tetap harus adil, mencakup semua pemikiran dan menemukan solusi yang dibutuhkan setiap anggota keluarga.
----
Kuis! |
Asas apa yang sesuai dengan sila ke-4? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR