Menariknya, gajah juga diketahui bisa mengingat manusia yang pernah berinteraksi dengannya, lo.
Jika pada manusia saja gajah bisa ingat, tentu saja gajah juga mengingat gajah lain yang mereka kenal, bahkan jika sudah terpisah beberapa tahun.
Selain itu, gajah juga memiliki tempat pemakaman spesifik. Ketika ia sudah tua, gajah akan kembali ke tempat itu.
Namun, benarkah gajah memiliki memori yang kuat sehingga menyebabkannya tidak pernah lupa? Cari tahu, yuk!
Benarkah Gajah Memiliki Ingatan Kuat?
Dilansir dari Live Science, gajah Afrika atau Locodonta Africana bisa mengingat suara dan bau yang unik dari pemangsanya.
Tak hanya pemangsa, mereka juga bisa membedakan kelompok orang yang berbeda, tergantung pada bau dan warna pakaian.
Pada 2001, sebuah penelitian yang dikepalai oleh Karen McComb mempelajari 21 kawanan gejah selama 7 tahun di Kenya.
Ditemukan fakta bahwa pemimpin dari masing-masing kawanan gajah mampu mengembangkan ingatan "sosial" yang kuat.
Dilansir dari Live Science, ini karena gajah memiliki otak absolut terbesar di antara mamalia darat dan lobus temporal terbesar.
Sebagai informasi, lobus temporal merupakan bagian otak yang bertanggung jawab untuk memproses suara dan menyandikan memori.
Baca Juga: Tak Kalah dari Ikan, Ini 6 Hewan Darat yang Pandai Berenang, Salah Satunya Gajah
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,Live Science |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR