Bobo.id - Energi alternatif mulai banyak dikembangkan dan digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia.
Tapi bagaimana bila tidak ada sumber energi alternatif? Pertanyaan itu akan dijelaskan pada materi kelas 3 SD Tema 6 berikut ini.
Di Bumi ini ada banyak jenis sumber energi yang bisa digunakan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Sumber energi yang banyak digunakan adalah jenis bahan bakar fosil yang jadi bahan bakar kendaraan, jadi energi listrik, atau bahan bakar memasak.
Bahkan manusia pun mulai bergantung dengan adanya sumber energi yang memudahkan hidup.
Tapi tidak semua sumber energi memiliki sifat, cara penggunaan, hingga efek yang sama.
Ada sumber energi yang bersifat terbatas, tapi ada juga yang kekal dan tidak akan habis.
Karena adanya dua jenis sumber energi, maka muncullah istilah energi alternatif.
Pengertian Energi Alternatif
Seperti disebutkan sebelumnya sumber energi dibedakan menjadi beberapa jenis, meski semuanya berasal dari alam.
Dari semua sumber energi itu, manusia lebih banyak menggunakan sumber energi yang bersifat terbatas, seperti bahan bakar fosil.
Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 6, Apakah yang Dimaksud dengan Energi Alternatif?
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR