2. Burung yang Bisa Berenang
Tahukah teman-teman, burung elang botak merupakan salah satu jenis burung yang bisa berenang, lo.
Bahkan hewan ini cukup mahir berenang dengan teknik mirip seperti gaya dada.
Elang botak memiliki tempat tinggal di dekat sumber air, yang membuatnya juga sering berburu ikan atau bebek yang ada di air.
Hewan ini akan mecengkram mangsanya dan menyeret makanannya ke daratan.
3. Miliki Umur Panjang
Hal unik lain dari elang botak adalah kemampuannya untuk hidup cukup lama hingga disebut miliki umur yang panjang.
Di alam bebas, elang botak bisa hidup selama 20 hingga 30 tahun dan merupakan usia yang panjang untuk jenis burung.
Bahkan elang botak yang dirawat di penangkaran, bisa bertahan lebih lama, yaitu mencapai usia 47 tahun.
4. Hanya Punya Satu Pasangan
Walau terlihat sebagai predator yang ganas, tapi ternyata burung elang botak termasuk jenis hewan yang setia pada pasangannya, lo.
Baca Juga: 5 Fakta Unik Burung Shoebill, Jenis Hewan Purba Kerabat Bangau
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR