Elang botak hanya memiliki satu pasangan seumur hidup dan akan terus bersama hingga salah satunya mati.
Bahkan pasangan ini memiliki kerja sama tim yang baik. Kerja sama itu dilakukan dari membangun sarang, merawat anak hingga mencari makanan.
Karena itu, elang botak disebut sebagai hewan istimewa yang sangat bertanggung jawab dengan pasangan dan anak-anaknya.
5. Pemburu yang Tangguh
Kehebatan lain dari elang botak adalah kemampuannya berburu yang sangat luar biasa.
Hewan yang disebut pemburu tangguh ini mampu menangkap mangsa berupa hewan air, sehingga hewan ini bisa berburu di sungai atau danau.
Bahkan burung ini bisa melihat mangsa yang kecil, seperti kelinci tupai, hingga tikus dari jarak yang cukup jauh.
Elang botak pun juga bisa mengambil makanan dari burung predator lain saat enggan mencari mangsanya sendiri.
6. Tidak Benar-Benar Botak
Bila mendengar nama elang botak, beberapa orang mungkin akan mengira bahwa bagian kelapa hewan ini tidak memiliki bulu atau botak.
Tapi ternyata nama hewan ini tidak berarti benar-benar botak, lo.
Baca Juga: 6 Fakta Unik Aye-aye, Hewan Nokturnal yang Dipercaya Membawa Kesialan
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR