Rujak Cingur Genteng Durasim berlokasi di Jalan Genteng Durasim Nomor 29, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur.
Tempat makan ini sudah ada sejak tahun 1943. Meski begitu, rasanya tetap sama enaknya seperti saat pertama kali buka, lo.
Ketika membeli seporsi rujak cingur di sini, kita akan makan potongan tempe, tahu, sayuran, lontong, cingur, dan bumbu kental.
Seporsi rujak cingur di sini dihargai sekitar Rp 35.000. O iya, di sini juga ada menu lainnya, seperti sop buntut.
Kalau mau mencoba mencicipi kelezatan rujak cingur di sini, kita bisa datang setiap hari mulai pukul 11.00-17.00 WIB.
Rujak Cingur BBM terletak di Jalan Trenggilis Timur VII HH Nomor 1, Trenggilis Mejoyo, Surabaya, Jawa Timur.
Tempat makan ini sudah ada sejak tahun 1995. Oleh karena itu, soal rasa rujak cingur di sini tak perlu dipertanyakan lagi.
Menariknya, di tempat makan ini, kita bisa memilih untuk memakai sayuran mentah, rebus, atau campur keduanya.
Selain menu rujak cingur, teman-teman juga bisa pesan menu lain, seperti gado-gado, rujak manis, dan masih banyak lagi.
Kalau mau mencoba mengincipi kelezatan rujak cingur ini, kita bisa datang Senin-Sabtu mulai pukul 09.30-15.30 WIB.
Nah, itulah rekomendasi tempat makan rujak cingur lezat di Surabaya. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya?
Baca Juga: 6 Tempat Makan Gudeg yang Terkenal di Yogyakarta, Ada yang Sudah Kamu Coba?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR