Bobo.id - Kalau diperhatikan, setiap harinya, bentuk Bulan pasti mengalami perubahan. Itulah yang dinamakan fase bulan.
Fase bulan adalah perubahan bentuk Bulan jika dilihat dari Bumi, seperti setengah lingkaran atau lingkaran utuh.
Perubahan bentuk Bulan yang terjadi setiap harinya ini disebabkan oleh peristiwa revolusi Bulan. Apa itu?
Revolusi Bulan artinya proses pemutaran Bulan mengelilingi Bumi pada orbitnya hingga menyebabkan siang malam.
Nah, ketika Bulan mengelilingi Bumi, ada satu waktu ketika Bulan itu jaraknya sangat jauh dari Bumi.
Kondisi itu disebut dengan Apogee. Untuk mengetahui lebih lengkap tentang fenomena Apogee, simak informasi berikut ini, yuk!
Apa Itu Fenomena Apogee?
Apogee merupakan sebuah fenomena antariksa yang terjadi saat Bulan berada paling jauh dari Bumi.
Yap, Bulan memang mungkin saja berada di titik terjauh karena orbit bulan yang berbentuk elips, teman-teman.
Orbit Bulan yang berbentuk elips ini mengelilingi Bumi dengan salah satu sisi lebih dekat ke Bumi daripada sisi lainnya.
Hal tersebut kemudian dapat menyebabkan jarak antara Bulan dan Bumi bervariasi sepanjang tahun, lo.
Baca Juga: Terlihat Gelap di Langit Malam, Bulan Alami Fase Bulan Baru, Apa Itu?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR