Bobo.id - Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-43 menjadi salah satu agenda penting Indonesia tahun ini.
Setelah sebelumnya diadakan di Labuan Bajo, kini KTT ASEAN ke-43 diadakan di Jakarta pada 5-7 September 2023.
KTT ASEAN sendiri adalah pertemuan puncak antara pemimpin negara anggota ASEAN yang dilakukan tiap tahun.
Di acara itu, para pemimpin negara akan membicarakan tentang pengembangan ekonomi, budaya, dan keamanan.
Tujuan diadakannya KTT ASEAN adalah untuk menciptakan kedamaian, stabilitas, dan kesejahteraan di Asia Tenggara.
Tahukah teman-teman? Di tahun 2023 ini, negara kita Indonesia resmi menjabat sebagai ketua ASEAN, lo.
Artinya, Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah KTT ASEAN, yakni di Labuan Bajo dan Jakarta.
Berarti, para delegasi negara anggota ASEAN termasuk mitra-mitranya akan datang langsung ke Indonesia.
Adanya berbagai kegiatan yang dilakukan di Indonesia bisa menciptakan peningkatan potensi devisa negara.
Selain itu, masyarakat dunia juga akan mengakui kemampuan Indonesia dalam memimpin arsitektur kawasan.
Pada KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo misalnya, kegiatan ini terbukti memberikan dampak positif pada masyarakat.
Baca Juga: 8 Fakta Seru Labuan Bajo, Tempat KTT ASEAN ke-42 Diselenggarakan
Misalnya, pengelolaan destinasi wisata dan pemberdayaan usaha mikro kecil menengah atau disebut UMKM.
Selain itu, pengadaan KTT ASEAN di Labuan Bajo bisa jadi sarana promosi untuk menarik wisatawan datang berkunjung.
Harapannya, di KTT ASEAN ke-43 ini bisa memberikan dampak yang kurang lebih sama seperti saat di Labuan Bajo.
Ketika beberapa negara bertemu dalam acara resmi, maka tentu saja ada topik yang dibahas bersama-sama.
Sebelumnya, isu yang dibahas dalam KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo adalah isu-isu yang ada di internal ASEAN.
Di KTT ASEAN ke-43 di Jakarta kali ini akan membahas penguatan kerja sama ASEAN dengan mitra eksternal.
Selain itu, diharapkan pertemuan KTT ASEAN ke-43 ini bisa menghasilkan beberapa kesepakatan penting, yakni:
- Penguatan infrastruktur ASEAN.
- Keamanan pangan.
- Ekonomi hijau.
- Ekonomi digital.
Baca Juga: Diselenggarakan di Bali, Ketahui Sejarah KTT G20 dan Manfaatnya bagi Indonesia
O iya, sebagai ketua ASEAN 2023, Indonesia memiliki empat hal yang akan dikedepankan selama pertemuan.
Ada visi jangka panjang ASEAN tentang keberlanjutan, memastikan ASEAN tangguh menghadapi tantangan.
Selain itu, menjadikan ASEAN sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dan menjadikan Indo-Pasifik sebagai kawasan damai.
Di Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-43 ini, ada perwakilan dari beberapa negara yang hadir ke Indonesia.
Pertama ada 11 negara anggota ASEAN, mulai dari Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Vietnam.
Selain itu, ada juga Brunei Darussalam, Laos, Myanmar, Kamboja, dan Timor Leste sebagai anggota ASEAN.
Tidak hanya negara anggota ASEAN, ada juga sembilan negara Mitra Wicara yang turut hadir di KTT ASEAN ke-43.
Ada Amerika Serikat, Australia, India, Jepang, Kanada, Korea Selatan, Rusia, Selandia Baru, dan juga Tiongkok.
Indonesia juga mengundang perwakilan negara Bangladesh dan Kepulauan Cook sebagai negara undangan.
Perwakilan dari negara-negara itu akan mengikuti serangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan pada 5-9 September di Jakarta.
Nah, itulah informasi berkaitan tentang Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-43. Semoga bisa bermanfaat, ya!
Baca Juga: Kenapa Thailand Jadi Satu-Satunya Negara ASEAN yang Tidak Pernah Dijajah?
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan KTT ASEAN? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR