Bobo.id - Pada materi PPKn kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang jenis norma yang berlaku di masyarakat.
Norma adalah kata yang berasal dari bahasa Belanda, yakni 'norm'. Artinya patokan dan pedoman.
Aturan sosial atau patokan perilaku manusia dalam kehidupan bermasyarakat, itulah norma.
Norma bisa memengaruhi tindakan dan kehidupan sosial masyarakat baik secara individu atau kelompok.
Jika tidak ada norma, maka kehidupan bisa kacau. Oleh karena itu, norma diperlukan di kehidupan.
Berdasarkan sumbernya, norma dibedakan jadi empat jenis: agama, hukum, kesusilaan, dan kesopanan.
Keempat norma itu memiliki fungsi yang berbeda-beda, begitu pun dengan sanksi yang diberlakukan.
Kali ini, Bobo akan mengajak teman-teman untuk belajar tentang norma kesopanan dalam bermasyarakat.
Norma kesopanan adalah norma yang berdasarkan pada tingkah laku yang berlaku di masyarakat.
Jenis norma ini akan mengatur bagaimana kita bertingkah laku yang wajar dalam kehidupan sehari-hari.
Misalnya tentang cara berpakaian, cara bersikap dalam pergaulan, hingga cara atau gaya berbicara.
Baca Juga: 4 Tingkatan Norma dalam Masyarakat Beserta Contohnya, Materi IPS
Sebenarnya, norma kesopanan ini sifatnya relatif. Sebab, tiap masyarakat punya standar berbeda.
Jadi, norma kesopanan di wilayah A bisa saja berbeda dengan wilayah B dan juga wilayah C, teman-teman.
Namun pada dasarnya, masing-masing kelompok masyarakat memiliki standar norma kesopanannya sendiri.
Berikut ini Bobo akan berikan contoh pelanggaran norma kesopanan beserta dengan sanksinya. Simak, yuk!
1. Meludah dengan sengaja di depan orang lain
Sanksi: ditegur keras
2. Berbicara kasar pada orang yang lebih tua
Sanksi: ditegur dan diperingatkan
3. Menghina kekurangan orang lain
Sanksi: ditegur keras dan diabaikan
4. Mencemooh orang lain
Baca Juga: 20 Contoh Norma yang Ada di Lingkungan Masyarakat, Materi PPKn
Sanksi: ditegur keras
5. Menyebarkan fitnah di suatu lingkungan
Sanksi: ditegur keras dan dikucilkan
6. Membuang sampah sembarangan
Sanksi: ditegur, diberi peringatan, denda
7. Menerima sesuatu dengan tangan kiri
Sanksi: mendapat teguran
8. Berisik saat guru sedang menjelaskan
Sanksi: ditegur, diberi peringatan
9. Memakai pakaian yang terbuka
Sanksi: ditegur, diberi peringatan
Baca Juga: 15 Contoh Penerapan Norma Agama di Lingkungan Masyarakat, Materi Kelas 4 SD
10. Makan sambil berdiri
Sanksi: ditegur oleh orang sekitar
Nah, itulah contoh pelanggaran norma kesopanan beserta dengan sanksinya. Semoga bermanfaat!
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan norma? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR