Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 5, kita diajak membaca teks 'Indahnya Kebun Teh di Puncak, Bogor'.
Sebagai informasi, di Indonesia ada banyak ekosistem yang menciptakan kenampakan alam berbeda.
Yap, kita bisa menemukan banyak kenampakan alam yang alami maupun yang buatan di negara Indonesia.
Salah satu contoh kenampakan alam yang banyak dikunjungi oleh masyarakat adalah wilayah Puncak, Bogor.
Puncak adalah kawasan wisata pegunungan yang termasuk di Kab. Bogor dan Kab. Cianjur, Jawa Barat.
Di kawasan ini terdapat sebuah perkebunan teh yang sudah ada sejak masa pemerintahan kolonial Belanda.
Perkebunan teh membentang di antara bukit kawasan Puncak hingga hasilkan pemandangan yang indah.
Karena posisinya di lereng pegunungan Gede Parangro, udara di kawasan ini jadi sejuk bahkan dingin, lo.
Untuk makin jelas, kita baca sendiri teks 'Indahnya Kebun Teh di Puncak, Bogor' di halaman 77, yuk!
Setelah membaca teks hingga selesai, kita diminta untuk membuat pertanyaan berdasarkan bacaan itu.
Kita diminta untuk menuliskan pertanyaan dengan tanda baca dan ejaan yang tepat beserta dengan jawaban.
Baca Juga: Ada yang Bentuknya Seperti Jari, Ini Keunikan Fenomena Alam Delta
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR