Bobo.id - Di awal tahun, biasanya cuaca ekstrem sering terjadi di Indonesia. Salah satu penyebabnya adalah siklon tropis anggrek.
Siklon tropis adalah badai dengan kekuatan besar yang tumbuh di perairan laut di sekitar daerah tropis
Penyebabnya seperti suhu permukaan laut yang hangat, kelembaban tinggi, dan kondisi suatu atmosfer.
Biasanya, adanya siklon tropis bisa timbulkan gelombang tinggi, hujan lebat, hingga angin kencang, lo.
Baru-baru ini, ada siklon tropis anggrek yang terdeteksi berada di perairan bagian barat daya Indonesia.
Siklon Tropis Anggrek
Bersumber dari Kompas.com, siklon tropis muncul karena adanya perubahan suhu pada permukaan laut.
Suhu laut yang hangat akan membentuk energi kinetik. Makin lama makin besar membentuk pusaran.
Namun, pada awal pembentukan pusaran di laut, para ahli menyebutnya dengan bibit siklon tropis.
Yap, sebelum jadi siklon tropis anggrek, awalnya ia disebut dengan bibit siklon tropis 98S, teman-teman.
Agar jadi siklon tropis, bibit siklon harus mencapai tekanan angin 1000 milibar dan kecepatan angin 35 knot.
Baca Juga: Punya Nama yang Unik, Apa itu Fenomena Alam Siklon Tropis Mawar?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR