Bobo.id - Kamar tidur adalah tempat istirahat yang tentu harus ditata dengan rapi agar bisa nyaman beristirahat.
Selain tata ruang, ada hal lain yang mungkin tidak teman-teman sadari tapi berpengaruh pada kenyamanan kamar, yaitu cat dinding.
Warna cat dinding yang tidak tepat akan membuat suasana di dalam kamar jadi tidak nyaman.
Bahkan pemilihan warna yang salah bisa membuat teman-teman merasa sulit tidur dengan lelap sehingga tetap merasa lelah.
Jadi, jangan sampai salah saat memilih warna cat dinding khususnya di dalam kamar.
Berikut akan dijelaskan beberapa warna yang baiknya tidak digunakan untuk mewarnai dinding kamar.
1. Warna Merah
Warna merah adalah warna yang bisa meningkatkan energi dan membuat kita bersemangat.
Tentunya, penggunaan warna ini di dalam kamar bukanlah pilihan yang tepat, ya teman-teman.
Terlebih warna merah terang juga bisa menyebabkan efek yang berlebihan hingga meningkatkan denyut nadi dan tekanan darah.
Dengan begitu, teman-teman akan sulit rileks untuk bisa tidur dengan nyenyak setiap malam.
Baca Juga: Gunakan Cermin dan Ubah Cat Dinding, Ini 5 Tips Buat Kamar Tidur Terlihat Luas
Seperti Apa Tradisi Pasar Apung di Kalimantan? Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR