Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu bahwa fenomena aurora tidak terjadi setiap waktu?
Selain itu, fenomena aurora yang hanya terjadi di Bumi bagian utara dan selatan berkaitan dengan medan magnet Matahari, teman-teman.
Ada dua jenis aurora yang bernama aurora borealis dan aurora australis. Aurora borealis terjadi di Kutub Utara, sedangkan aurora australis terjadi di Benua Australia.
Seperti fenomena alam pada umumnya, aurora juga tidak terjadi dengan waktu yang selalu tepat, termasuk sulit diprediksi secara akurat.
Namun, menurut ilmuwan ada waktu yang selalu jadi waktu terbaik melihat aurora.
Bersumber dari space.com, terdapat banyak bukti yang menujukkan bahwa bulan Maret adalah waktu terbaik dalam setahun untuk menikmati pemandangan aurora.
Apa alasannya, ya?
Yuk, simak fakta menariknya dari artikel ini!
Terjadinya Aurora
Sebelum mengetahui fakta waktu terbaik menonton aurora, teman-teman harus memahami bagaimana cara terbentuknya fenomena ini terlebih dahulu.
Cahaya Matahari secara konstan meniupkan partikel-partikel kecil ke segala arah, yang disebut angin Matahari.
Baca Juga: Mungkinkan Bumi Memiliki Sistem Cincin Seperti Saturnus? Ini Faktanya
Angin Matahari bukan terbuat dari udara, melainkan dari hidrogen yang bertiup dengan kecepatan ratusan kilometer per detik.
Kecepatan angin Matahari diketahui seribu kali lebih cepat daripada angin topan di Bumi.
Angin Matahari yang kencang ini kemudian bertiup ke Bumi, namun tidak dapat dirasakan manusia karena terdapat medan magnet.
Partikel-partikel penyusun angin Matahari dibelokkan oleh medan magnet Bumi sehingga tidak mengenai manusia.
Namun, perlindungan dari medan magnet Bumi ini benar-benar sempurna, sebab sedikit angin Matahari tetap menabrak atmosfer Bumi di Kutub Utara dan Kutub Selatan.
Tabrakan antara partikel angin Matahari dengan atmosfer di Kutub Utara dan Kutub Selatan menjadi cahaya indah yang disebut aurora.
Ada Apa di Bulan Maret?
Pensiunan fisikawan NASA, David Hathaway meneliti sebuah studi dan menemukan bahwa pada Bulan Maret, hari-hari lebih aktif secara geomagnetik daripada bulan lain dalam setahun.
Artinya, Bumi mengalami aktivitas geomagnetik tinggi selama enam hari di bulan Maret.
Menurut spaceweather.com, gangguan geomagnetik hampir dua kali lebih mungkin terjadi pada musim semi dan musim gugur.
Kemiringan medan magnet bumi menyebabkan sebagian besar medan magnet tidak sejajar dengan matahari.
Baca Juga: Hal yang Tidak Boleh Dilakukan saat Menonton Gerhana Matahari Total
Akibatnya, sebagian besar angin matahari yang masuk dapat dibelokkan menjauhi planet.
Sementara itu, pada saat ekuinoks, kemiringan planet bumi sejajar dengan orbitnya mengelilingi matahari, dengan kutub hampir tegak lurus dengan matahari.
Hal ini menyebabkan banyak angin matahari melewatinya, sehingga aurora akan tampak lebih jelas dan indah.
Pada tahun 2024 ini, fenomena ekuinoks musim semi akan terjadi pada 19 Maret 2024, yang akan menampilkan aurora yang luar biasa.
Musim Aurora
Uniknya, para ilmuwan memperkirakan bahwa tahun 2023 kemarin merupakan awal untuk menuju waktu terbaik menyaksikan aurora.
Saat ini, matahari mendekati tingkat aktivitas tertingginya, selama siklus matahari yang berlangsung sekitar 11 tahun.
Siklus matahari adalah periode aktivitas matahari yang didorong oleh medan magnet matahari, ditunjukkan oleh frekuensi dan intensitas bintik matahari di permukaannya.
Dengan tingginya aktivitas matahari inilah, musim aurora akan berlangsung dalam waktu dekat.
Para ilmuwan memperkirakan bahwa aktivitas matahari akan mencapai puncaknya pada tahun 2025, namun bisa juga terjadi pada akhir tahun 2023.
----
Kuis! |
Apa saja jenis aurora? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Space.com |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR