Bobo.id - Apa saja makna penggunaan imbuhan pada kata?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, imbuhan adalah bubuhan (yang berupa awalan, sisipan, akhiran) pada kata dasar untuk membentuk kata baru.
Fungsi utama dari imbuhan yakni membuat kata kerja baru, kata sifat, serta kata jadian.
Ada beragam jenis imbuhan yang dapat diterapkan pada kata dasar, misalnya ber-, se-, ter-, me-, per-, di-, dan ke-.
Beberapa waktu lalu, teman-teman sudah belajar tentang imbuhan 'ke-'.
Kali ini, kita akan belajar mengenai makna imbuhan 'se-' yang ditambahkan pada kata dasar. Akankah memiliki banyak makna?
Yuk, simak penjelasannya dari artikel ini!
Ada beberapa makna penggunaan imbuhan 'se-' yang dijelaskan sebagai berikut.
Imbuhan se- dapat mengandung makna makna seperti, hampir mirip, serupa ketika dipasangkan dengan kata sifat. Berikut ini contohnya.
- Sepanas, memiliki arti hampir mirip panasnya.
- Sebesar, memiliki arti serupa besarnya.
Baca Juga: Makna Penggunaan Imbuhan 'Ke-' dan Contoh Katanya, Materi Bahasa Indonesia
- Setinggi, memiliki arti serupa tingginya.
Imbuhan se- dapat mengandung makna seluruh ketika dipasangkan dengan kata benda. Berikut ini contohnya.
- Sedunia, memiliki arti seluruh dunia.
- Sekampung, memiliki arti seluruh wilayah kampung.
- Se-RT, memiliki arti seluruh wilayah RT (Rukun Tetangga).
Imbuhan se- dapat mengandung makna satu ketika dipasangkan dengan kata benda, yang tujuannya untuk menyatakan ukuran. Berikut ini contohnya.
- Selembar, memiliki arti satu lembar.
- Sekawanan, memiliki arti satu kawanan.
Imbuhan se- dapat mengandung makna waktu ketika dipasangkan dengan kata kerja. Berikut ini contohnya.
- Sebelum, memiliki arti ketika belum terjadi.
- Seusai, memiliki arti setelah; sehabis.
Baca Juga: Makna Penggunaan Imbuhan 'Me-' dan Contoh Katanya, Materi Bahasa Indonesia
- Sesampainya, setiba; setelah tiba.
Imbuhan se- dapat mengandung makna paling untuk menunjukkan kemampuan atau kesanggupan. Berikut ini contohnya.
- Sebisa
- Sebanyak
- Semampu
Imbuhan se- dapat mengandung makna bersama-sama ketika dipasangkan dengan kata benda. Berikut ini contohnya.
- Seperjuangan, memiliki arti bersama-sama berjuang.
- Sekelasku, memiliki arti sama-sama ada di kelas yang sama.
Berikut ini contohnya.
- Seingat, memiliki arti menurut ingatan; sepanjang ingatan.
- Sesuka hati, memiliki arti sekehendak hati; semau-maunya.
Baca Juga: Makna Penggunaan Imbuhan 'Ber-' dan Contoh Katanya, Materi Bahasa Indonesia
- Semau.
Imbuhan se- dapat mengandung makna dengan. Berikut ini contohnya.
- Seizin, memiliki arti atas atau dengan izin.
- Sepatutnya, memiliki arti dengan sepantasnya; dengan baik-baik.
- Sebaiknya.
----
Kuis! |
Apa saja contoh imbuhan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR