Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 9, kita akan belajar tentang jenis-jenis usaha ekonomi masyarakat.
Sebelumnya, kita akan membaca cerita tentang keluarga Udin. Anggota keluarga mereka sangat rukun.
Keluarga Udin rutin melakukan olahraga pagi bersama sebelum persiapan bekerja dan juga sekolah, lo.
Olahraga yang biasa dilakukan adalah senam. Sebelum senam, mereka menyiapkan keperluan senam.
Misalnya, Udin dan ayah menyiapkan radio kaset dan ibu menyiapkan air mineral untuk minum saat istirahat.
Selesai senam, semua anggota keluarga Udin melakukan aktivitas masing-masing. Udin dan adiknya ke sekolah.
Sementara itu, ayah bersiap ke kantor dan ibu bersiap untuk membuka toko kelontongnya di rumah.
Toko kelontong milik ibu Udin ini dikelola keluarga sendiri. Ini adalah toko kelontong yang dikelola ibu Udin.
Selain sibuk mengurus toko kelontongnya, Ibu Udin juga menjadi pengurus di koperasi simpan pinjam.
Anggota koperasi adalah warga kampung. Koperasi termasuk jenis usaha yang dikelola oleh bersama.
Mengurus toko kelontong dan mengurus koperasi menandakan Ibu Udin melakukan usaha ekonomi.
Baca Juga: 10 Sikap Menghargai Kegiatan Usaha Ekonomi Orang Lain, Materi Kelas 5 SD
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR