2. Bilas dengan Air Mengalir
Setelah tangan sudah benar-benar bersih, bilaslah buah dan sayur di bawah air mengalir selama 30 detik.
Teman-teman harus memastikan membilas semua permukaan buah dan sayur secara menyeluruh, ya.
Air mengalir ini membantu menghilangkan kotoran, debu, dan pestisida dari permukaan buah dan sayur.
O iya, pastikan air mengalir yang digunakan untuk mencuci itu bersih dan aman untuk buah dan sayur, ya.
3. Rendam dalam Larutan Cuka
Selain bisa digunakan untuk membersihkan alat rumah tangga, ternyata cuka bisa untuk mencuci sayur!
Larutan cuka ini bisa membantu membersihkan buah dan sayur dari bakteri dan kuman menempel.
Untuk menggunakannya, kita bisa mencampurkan cuka dan air dengan perbandingan 1:3.
Setelah itu, rendam buah dan sayur dalam larutan ini selama beberapa menit sebelum dibilas dengan air.
Jangan lupa menggunakan cuka yang aman untuk dikonsumsi. Perhatikan tanggal kedaluwarsanya.
Baca Juga: Buah dan Sayur Makin Cantik, Seperti Apa Seni Ukir Mukimono Khas Jepang Itu?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR