Bobo.id - Musik adalah karya seni yang akrab di telinga kita. Apa teman-teman suka mendengarkan musik?
Ada yang suka mendengarkan musik saat sedang belajar, olahraga, hingga sedang bersih-bersih. Hihi.
Tak hanya itu, ada beberapa orang yang memanfaatkan alunan musik agar bisa cepat tidur nyenyak, lo.
Siapa sangka, ternyata hal ini tak hanya dilakukan oleh manusia. Hewan pun melakukan hal yang sama.
Bersumber dari The Dodo, ada seekor marmot yang sangat suka mendengarkan musik piano, teman-teman.
Saking sukanya, marmot itu sampai tertidur di atas tuts piano! Bagaimana kisahnya? Simak, yuk!
Seekor Marmot Menyukai Musik Piano
Nama marmot itu adalah Dindin. Marmot itu tinggal di Paris dan ia sangat suka mendengarkan musik piano.
Kebetulan sekali, selama ini Dindin dipelihara oleh seseorang yang suka bermain piano di rumahnya.
Hal itulah yang membuat Dindin suka musik piano. Mendengarkan suara piano bisa membuatnya tenang.
Mengetahui hal itu, pemiliknya pun menyiapkan selimut kecil untuk Dindin tepat di atas tuts piano.
Baca Juga: Setiap Februari, Marmot Groundhog Bertugas Meramal Cuaca di Amerika
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR