Bobo.id - Tenis lapangan adalah salah satu cabang olahraga yang menarik dan banyak digemari.
Meski terlihat sederhana namun pada permainan ini, teman-teman membutuhkan banyak energi, lo.
Permainan ini dilakukan dengan menggunakan bola kecil dan raket seperti olahraga bulu tangkis.
Biasanya permainan ini dilakukan oleh dua pemain dalam permainan tunggal atau empat pemain dalam permainan ganda.
Tapi tahukah kalau permainan tenis lapangan ini adalah salah satu cabang olahraga yang sudah ada cukup lama?
Ada sejarah panjang dari permainan tenis lapangan, lo. Bahkan dulunya permainan ini lebih sering dimainkan oleh kalangan bangsawan.
Bagaimana Sejarah Tenis Lapangan?
Dikutip dari Hellosehat, sejarah dari tenis lapangan cukup rumit karena belum ditemukan pasti awal mula olahraga ini muncul.
Ada kalangan yang menyebut tenis dimainkan pertama oleh bangsa Mesir, Yunani, dan Romawi Kuno.
Namun teori lain menyebut kalau tenis berasal dari salah satu kota di Mesir yaitu Tinnis.
Meski begitu perkembangan permainan tenis lapangan bisa dikenali dengan lebih jelas.
Baca Juga: Sejak Kapan Olahraga Panahan Dikompetisikan dalam Paralimpiade?
Source | : | hellosehat |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR