Bobo.id - Pada materi IPS kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang dampak positif dan dampak negatif adanya urbanisasi.
Tahukah teman-teman? Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk terbanyak keempat di dunia, lo.
Menurut data dari Badan Pusat Statistika, jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2024 mencapai 279 juta jiwa!
Ratusan juta orang di Indonesia itu mendiami wilayah yang berbeda-beda dan yang paling padat adalah perkotaan.
Hal ini karena pemerintah Indonesia mengadakan sebuah program yang bernama urbanisasi. Wah, apa itu, Bo?
Menurut KBBI, urbanisasi adalah perpindahan penduduk secara berduyun-duyun dari desa atau kota kecil ke kota besar.
Perpindahan ini bersifat permanen. Artinya, penduduk berpindah dan menetap di tempat tujuan dalam waktu lama.
Hal inilah yang membuat terjadinya fenomena mudik atau pulang kampung dari wilayah kota besar ke desa.
O iya, urbanisasi ini juga termasuk pada proses kenaikan proporsi jumlah penduduk yang tinggal di perkotaan.
Urbanisasi juga bisa diartikan sebagai proses pembentukan kota atau proses di mana wilayah berubah jadi perkotaan.
Salah satu penyebab urbanisasi adalah adanya sarana dan prasarana di kota yang lebih lengkap, teman-teman.
Baca Juga: Mengenal Urbanisasi dari Pengertian hingga Dampaknya, Materi IPS
Yap, fasilitas sosial seperti jenjang pendidikan, kesehatan, olahraga, dan hiburan di kota lebih lengkap dan bagus.
Tak hanya itu, orang yang mau melakukan urbanisasi memiliki tujuan untuk memperoleh kesejahteraan hidup.
Hal ini karena tingkat upah kerja di pedesaan umumnya lebih kecil jika dibandingkan dengan wilayah perkotaan.
Adanya urbanisasi dalam masyarakat ini menimbulkan dampak positif dan negatif bagi pedesaan dan perkotaan.
Kali ini, Bobo akan memberi penjelasan terkait dampak positif dan negatif urbanisasi bagi perkotaan. Simak, yuk!
Ada beberapa dampak positif urbanisasi yang dirasakan oleh masyarakat yang berada di wilayan perkotaan, yakni:
- Terpenuhinya jumlah tenaga kerja.
- Meningkatnya taraf hidup masyarakat.
- Kemajuan ekonomi karena upah kerja yang lebih tinggi.
- Sumber daya manusia yang berkualitas.
- Meningkatkan etos kerja penduduk.
Baca Juga: Mengenal Urbanisasi dari Pengertian hingga Dampaknya, Materi IPS
- Mendorong dikembangkannya fasilitas komunikasi.
- Mendorong dibukanya pusat perdagangan dan industri.
Ada juga dampak negatif urbanisasi yang dirasakan oleh masyarakat yang berada di wilayah perkotaan, antara lain:
- Meningkatnya angka kecelakaan yang menyebabkan korban jiwa.
- Kemacetan meningkat.
- Banyaknya polusi udara dan polusi suara.
- Bertambahnya pemukiman atau daerah kumuh.
- Meningkatnya tindakan kriminal.
- Terciptanya kesenjangan pendapatan.
- Berkurangnya lahan terbuka hijau.
Nah, itulah dampak positif dan dampak negatif urbanisasi di wilayah perkotaan. Semoga informasi ini bermanfaat!
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan urbanisasi? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Apa Saja Potensi Sumber Daya Alam yang Dimiliki Indonesia untuk Menjadi Negara Maju?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR