Kita hanya perlu mengunggah informasi baru di internet maka semua orang di dunia bisa menjangkau informasi itu dengan mudah.
Bukan hanya mengenal, masyarakat pun juga bisa dengan mudah mempelajari budaya lain, lo.
Hal ini terjadi karena komunikasi yang lebih mudah sehingga informasi bisa tersebar dengan cepat.
Hanya perlu mengakses internet atau menonton televisi, teman-teman dan banyak orang lain bisa mengenali kebudayaan daerah lain.
Selain memberikan dampak positif, globalisasi juga memberikan dampak negatif, lo.
Berikut beberapa dampak negatif globalisasi bagi budaya beserta penjelasannya.
Dampak buruk pertama adalah hilangnya budaya asli di suatu daerah karena pengaruh banyaknya pengetahuan baru.
Kemudahan mencari, menemukan, hingga mempelajari informasi terkait budaya baru membuat masyarakat bisa meniru kebudayaan baru tersebut.
Walau tidak terjadi secara tiba-tiba, namun secara bertahap kondisi itu bisa menggerus kebudayaan asli.
Dampak buruk lain dari globalisasi pada suatu budaya adalah hilangnya nilai-nilai penting.
Setiap kebudayaan tentu bukan hanya mengajarkan adat, tapi juga beragam nilai yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: 7 Pengertian Globalisasi Menurut Para Ahli dan Karakteristiknya, Materi IPS
Jangan Sampai Salah, Ini Ciri Keju yang Masih Aman di Makan dan yang Harus Dihindari
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR