Bobo.id - Angin adalah salah satu sumber energi yang bisa kita temukan dengan mudah di sekitar kita.
Tapi, kenapa angin bisa menjadi sumber energi? Pada materi kelas 3 SD kurikulum merdeka, teman-teman akan belajar tentang angin yang jadi sumber energi.
Angin bisa jadi sumber energi karena adanya banyak manfaat yang bisa didapatkan dari menggunakan angin.
Bahkan angin juga disebut sebagai salah satu sumber energi alternatif yang sangat berguna bagi manusia.
Sebutan itu diberikan karena sifat angin saat dimanfaatkan yang tidak menyebabkan pencemaran lingkungan.
Dan tentunya angin menjadi benda yang tidak akan pernah habis sehingga bisa digunakan terus menerus.
Tentunya ini berbeda dengan jenis sumber energi yang sering kita gunakan, yaitu sumber energi dari bahan bakar fosil.
Bahan bakar fosil merupakan sumber energi yang berasal dari fosil jutaan tahun, sehingga tidak bisa tercipta dengan cepat dan bisa habis.
Sebenarnya selain angin, ada banyak sumber energi alternatif yang juga punya sifat sejenis, yaitu air, sinar matahari, hingga ombak.
Lalu, seperti apa penggunaan angin sebagai sumber energi? Berikut akan dijelaskan beberapa pemanfaatan angin sebagai sumber energi.
Angin banyak dimanfaatkan untuk menggerakan kapal, khususnya kapal pada zaman dulu.
Baca Juga: Apa yang Terjadi Bila Tidak Ada Energi? Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR