Bobo.id - Pada 19 Oktober 2024, ada acara menarik dari Birth Beyond yang berkolaborasi dengan Lilla.
Acara ini adalah "Meet and Greet Nirmala", yang diadakan di store Lilla, di Pondok Indah Mall (PIM) 3, Jakarta Selatan.
Di acara ini, ada berbagai kegiatan seru, lo!
Para peserta diajak mendengarkan dongeng interaktif bersama karakter ikonik dari Majalah Bobo, yaitu Nirmala.
Acara ini diramaikan oleh MOMS influencer bersama buah hatinya, serta komunitas dari Lilla.
Mendongeng bersama Nirmala
Nirmala menceritakan kisah dari Negeri Dongeng.
Ternyata, tak hanya anak-anak, para ibu juga sangat antusias mendengarkan sesi mendongeng, lo!
Sebab, Nirmala juga merupakan karakter favorit mereka saat dulu membaca Majalah Bobo.
Selain seru, terdapat pesan moral dari kisah yang diceritakan Nirmala.
Baca Juga: Ada Cat Kuku Spesial Edisi Oki dan Nirmala, Seperti Apa Warnanya?
Nail Art Spesial
Selain mendongeng, peserta juga diajak melakukan kegiatan nail art.
Bukan nail art biasa, teman-teman. Sebab, para peserta menggunakan produk terbaru Birth Beyond X Bobo - Peel Off Nail Polish Nirmala.
Ada banyak warna dari produk ini. Ternyata, warna-warna nail polish ini terinspirasi dari Negeri Dongeng, lo!
Ada koleksi Wonder Wand dengan 6 varian ceria dan cantik, serta koleksi Dream World, dengan 6 varian warna baru dari Peel Off Nail Polish BiBi.
Peel Off Nail Polish Nirmala
Selain warna yang ceria, nail polish ini juga aman untuk digunakan anak-anak.
Bahkan, nail polish ini aman digunakan untuk anak-anak berumur 1 tahun. Sebab, tidak mengandung alkohol dan tidak berbau.
Untuk mengeringkannya, hanya butuh waktu 30 detik. Selain itu, kita tidak membutuhkan pembersih khusus untuk membersihkan nail polish ini.
Baca Juga: Menjelajahi Warna Bersama Kolaborasi Majalah Bobo dan Birth Beyond
Yap! Itu karena, produk dari BiBi ini merupakan peel off nail polish yang mudah dikelupas.
Nah, apakah teman-teman juga sudah mendapatkan nail polish spesial ini?
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
KOMENTAR