Bobo.id - Masa sekolah baru saja dimulai kembali setelah libur panjang di Malaysia.
Para murid baru bersiap memulai 11 tahun masa pendidikan mereka.
Baca juga: Sekolah-sekolah Unik di Dunia
Banyak orangtua menemani anak-anak mereka memasuki Standard One (setara SD) selama minggu pertama.
Para orangtua itu ingin meyakinkan anaknya beradaptasi dengan sekolah mereka.
Namun, ternyata ada yang salah dari cara para orangtua mengawasi anaknya ini. Kesalahan ini tertangkap dalam beberapa foto dan tersebar di internet.
Ternyata, ia terpaksa makan dengan posisi seperti itu, karena semua meja dan kursi digunakan para emak (ibu-ibu mereka).
Malangnya, teman kita itu bukanlah satu-satunya murid yang tidak dapat meja dan kursi di kantin di hari pertama mereka sekolah.
Seorang pengguna internet bernama Kak Mohd Fadli Salleh, yang bekerja sebagai seorang guru Standard One, menyebarkan postingan di akun Facebooknya.
Ia menulis: “Kursi di kantin seharusnya disediakan untuk para murid. Itu adalah tempat mereka duduk dan makan, bukan untuk orangtua untuk duduk dan mengurus anak mereka sendiri hingga murid lainnya tidak kebagian tempat.”
Baca juga: Yuk, Ikut Mewujudkan Sekolah Keren
Setelah melihat seorang anak makan sambil berjongkok karena tidak ada kursi, ia kemudian mengingatkan kejadian serupa yang terjadi pada tujuh tahun lalu.
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR