Mars membutuhkan waktu sekitar 687 hari untuk sekali mengorbit Matahari.
Kadang Mars bisa berada di dekat Bumi saat mengorbit.
Namun karena Bumi itu “berjalan cepat”, hanya butuh waktu 365 hari, maka kadang Mars akan tertinggal dan berada jauh dari Bumi.
Pada tahun 2017 lalu, Mars dan Bumi letaknya berjauhan, tapi tahun ini Mars dan Bumi akan berdekatan sehingg aterlihat lebih cerah.
Nah, Mars akan berada pada jarak terdekatnya dengan Bumi itu pada 31 Juli 2018 nanti, yaitu jaraknya sekitar 57,4 juta kilometer.
Pada bulan Juli nanti juga akan terjadi oposisi Mars. Apa itu?
Oposisi Mars adalah persitiwa saat Matahari, Bumi, dan mars berada sejajar di satu garis lurus.
Oposisi Mars ini merupakan peristiwa rutin yang selalu terjadi setiap 2 tahun 50 hari.
Saat Bumi berada di antara Mars dan Matahari, Mars akan terlihat terang.
Sebaliknya, saat Matahari yang berada di antara Mars dan Bumi, Mars akan terlihat redup atau bahkan tidak terlihat karena terhalang Matahari.
Namun saat oposisi terjadi, bukan berarti itu jarak terdekat dengan Bumi. Itu terjadi karena orbit Mars yang berbentuk elips.
Maka itu, oposisi Mars akan terjadi pada tanggal 27 Juli saat Mars dan Bumi berjarak 57,6 juta kilometer.
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR