Bobo.id – Saat sedang mengobrol bersama teman, lalu ada yang menutup hidung dan berkata, “Uh, mulutmu bau!”
Wah, kalau sudah seperti itu, mungkin kita akan merasa malu.
Nah, bau mulut bisa terjadi karena beberapa hal, salah satunya gigi berlubang.
Lalu, bagaimana caranya supaya mulut kita tidak bau? Yuk, simak penjelasannya!
BACA JUGA: Ingin Gigi Tetap Sehat? Ini 5 Tips Merawat Gigi yang Tepat
Cara Mengobati Gigi Berlubang
Gigi berlubang itu bukan saja membuat mulut kita bau, tapi juga membuat gigi kita terasa sakit.
Maka itu, kita harus segera mengobatinya dengan beberapa cara.
Kalau lubang pada gigi masih kecil, kita bisa merawat gigi kita dengan fluoride.
Pasta gigi biasanya mengandung fluoride, tapi kita juga bisa mencoba beberapa produk perawatan gigi, sepeerti fluoride cair, gel, busa, dan lain-lain, asalkan memang sesuai usia, ya.
Kandungan fluoride ini bisa menutup lubang kecil pada gigi dan memulihkan enamel atau lapisan luar gigi.
Namun, kalau lubang pada gigi sudah cukup besar, sebaiknya kita pergi ke dokter gigi supaya bisa ditambal.
Kalau sudah benar-benar tidak bisa ditambal, hati-hati, dokter biasanya menyarankan untuk cabut gigi!
BACA JUGA: 5 Mitos dan Fakta tentang Gigi yang Harus Kamu Tahu agar Tetap Sehat
Cara Merawat Gigi
Nah, supaya gigi kita tidak berlubang dan membuat mulut kita bau tak sedap, kita harus rajin merawat gigi.
Hal yang paling utama saat merawat gigi adalah menjaga kebersihan gigi dan mulut.
Kita harus menyikat gigi dua kali sehari setelah makan. Gunakan sikat gigi yang lembut agar tidak melukai gigi dan gusi.
Jangan lupa untuk selalu mengganti sikat gigi setiap tiga sampai empat bulan sekali atau saat bulu sikat gigi sudah mulai tidak nyaman digunakan.
Selain itu, makanan dan minuman yang kita konsumsi juga bisa memengaruhi kesehatan gigi kita, lo.
Itulah kenapa kita harus mengurangi makanan dan minuman yang bisa merusak gigi, terutama makanan manis.
Nah, itulah beberapa cara untuk mengobati dan merawat gigi kita.
Mulai sekarang, yuk, kita jaga kesehatan mulut dan gigi agar tidak berlubang dan tidak bau.
BACA JUGA: Benarkah Kita Tak Boleh Berkumur Berkali-kali Setelah Menyikat Gigi?
Lihat video ini juga, yuk!
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR