Bobo.id – Kebanyakan susu yang dijual dan dikonsumsi adalah susu sapi.
Tapi ada lagi jenis susu hewan di samping susu sapi, yakni susu kambing.
Nah, sebenarnya lebih sehat yang mana, ya, untuk diminum setiap hari?
BACA JUGA: 4 Hal Seputar Susu Kental Manis yang Harus Kita Ketahui
Berbeda Kandungannya
Dari segi kandungan lemak, susu sapi memiliki lemak yang lebih rendah dibandingkan susu kambing. Susu sapi juga memiliki vitamin B12 yang lebih tinggi.
Tapi, ternyata, susu kambing yang memiliki lemak tinggi juga memiliki kalsium yang tinggi. Susu kambing memiliki vitamin B12 yang sedikit tapi punya vitamin C yang lebih banyak.
BACA JUGA: Mau yang Segar dan Hangat? Coba Wedang Secang dengan Jahe dan Susu
Sama-sama Punya Sisi Buruk
Susu sapi yang mengandung protein ternyata tidak selamanya cocok untuk semua orang.
Orang yang alergi terhadap protein akan muntah dan mengalami rasa pusing yang kuat saat meminum susu sapi bahkan ruam pada kulit.
Sementara itu, susu kambing memiliki bau yang sedikit menganggu. Bau ini bisa membuat sebagian orang juga merasa mual.
Berbeda Sisi Baiknya
Namun, untuk kamu yang punya masalah pencernaan, susu kambing adalah pilihan tepat.
Susu kambing mudah dicerna dan membuat perut lebih nyaman karena molekul lemaknya yang kecil dan dapat larut dalam 30 menit.
Sebaliknya, bagi kamu yang harus mengonsumsi protein dalam jumlah banyak dengan aroma susu yang netral, susu sapi pilihannya.
BACA JUGA: Benarkah Beberapa Orang Tidak Bisa Minum Susu? Yuk, SImak 4 Faktanya!
Mana yang Lebih Sehat?
Para peneliti menjelaskan kalau keduanya sama-sama sehat dan dapat mencegah dari kanker usus.
Jadi, untuk dikonsumsi setiap hari, pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi gizi teman-teman.
Kita bisa melakukan pengecekan kebutuhan gizi di dokter. Sehingga bisa menentukan susu yang paling cocok untuk kita.
Lihat video ini juga, yuk!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Retno Nurul Aisyah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR