Makanan Ini Menyehatkan Jantung, Apa Kamu Sudah Mengonsumsinya?

By Avisena Ashari, Selasa, 7 Januari 2020 | 12:52 WIB
Oatmeal dan kacang-kacangan (Photo by Margarita Zueva on Unsplash)

Kacang-kacangan

kacang almond (Pixabay)

Kita bisa menjaga kesehatan jantung dari camilan, nih, yaitu kacang-kacangan.

Kebanyakan kacang memang sehat dan sebagian kacang memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang tinggi.

Kacang yang tinggi kandungan asam lemak omega-3 nya adalah kacang almon, walnut, hazelnut, macadamia, dan pecan.

Baca Juga: Sering Dikonsumsi Banyak Orang, Darimana Kacang Almond Berasal?

Makanan Warna Merah, Kuning, Oranye, dan Hijau

Brokoli dan wortel (pixabay/photostory)

Makanan yang Bobo maksud ini bukan makanan yang diberi pewarna, ya.

Makanan warna merah, kuning, dan oranye yang bisa menyehatkan jantung adalah wortel, ubi jalar, paprika, dan tomat yang mengandung karotenoid, serat, dan vitamin.

Sayuran hijau seperti bayam, kale, bok choy, dan brokoli juga bisa mengandung banyak vitamin dan mineral yang baik untuk jantung.