Buah Nangka
Buah nangka biasanya dinikmati sebagai campuran es. Tapi kita juga bisa menikmati buah ini langsung, lo.
Selain manis, buah ini mengandung banyak air, vitamin B6, vitamin C, dan potasium.
Baca Juga: Tidak Hanya Buahnya, Biji Nangka Juga Bermanfaat untuk Kesehatan, lo!
Kacang-Kacangan
Kacang sudah jarang dikonsumsi. Orang-orang baru makan kacang saat mereka makan gado-gado atau ketoprak.
Padahal, makan kacang secara teratur bisa menjauhkan kita dari penyakit jantung, karena kacang mengandung lemak yang baik untuk tubuh.
Kacang-kacangan juga biak untuk menurunkan kadar kolesterol jahat, lo.
Umbi Bit
Umbi berwarna merah ini mengandung serat, zat besi, vitamin C, dan betacyanin. Betacyanin adalah senyawa yang bisa membantu mencegah dan melawan kanker.
Tak hanya itu, umbi ini juga bisa menurunkan kolesterol jahat di tubuh, lo! Namun, belum banyak orang yang mengonsumsi buah bit.
Nah, sekarang tambah banyak kan pengetahuan tentang makanan yang sehat, coba juga makanan sehat di atas sebagai bagian dari menu makananmu, ya!
(Penulis: Willa Widiana, Avisena Ashari)
Baca Juga: Antara Paha dan Dada Ayam, Bagian Daging Mana yang Lebih Sehat?
Yuk, lihat video ini juga!