Ingin Punya Ingatan Kuat? Coba Konsumsi 6 Makanan yang Meningkatkan Fungsi Otak Ini, yuk!

By Avisena Ashari, Jumat, 24 Januari 2020 | 16:30 WIB
Telur mengandung kolin yang baik untuk fungsi otak (Pixabay)

Bobo.id – Makanan apa yang jadi favoritmu?

Bukan hanya lezat dan mengenyangkan, makanan yang kita konsumsi setiap hari memengaruhi fungsi otak kita juga, lo.

Mengonsumsi makanan yang baik bagi otak bisa membuat fungsi otak bekerja lebih baik dan lebih lama, karena fungsi otak juga bisa menurun ketika manusia semakin tua.

Kesehatan otak kita bisa berpengaruh pada meningkatnya kemampuan otak seperti ingatan dan konsentrasi.

Nah, kalau teman-teman ingin memiliki ingatan yang kuat dan konsentrasi yang baik, mulai rajin konsumsi beberapa makanan ini, yuk!

Baca Juga: Tidak Perlu Dikupas, Kulit dari Bahan Makanan dan Buah Ini Punya Banyak Manfaat untuk Tubuh

Buah Berry

Buah-buahan yang termasuk keluarga buah berry mengandung flavonoid.

Flavonoid bukan hanya memberi warna-warna buah berry, namun juga membantu meningkatkan ingatan.

Jenis buah berry yang bisa kita konsumsi misalnya stroberi, blackberry, raspberry, blueberry, dan masih banyak yang lainnya.

Buah berry mengandung antioksidan yang tinggi dan vitamin C, dan biji dari buah berry diketahui juga mengandung asam lemak omega-3.