Kacang Mete Baik untuk Kekebalan Tubuh dan Jantung, Buat Cashew Milk Sendiri di Rumah, yuk!

By Avisena Ashari, Minggu, 19 April 2020 | 09:55 WIB
Ilustrasi botol susu (pasita wanseng from Pixabay )

Bobo.id – Apakah teman-teman suka mengonsumsi kacang mete?

Kacang mete memang sering dijadikan camilan, teman-teman.

Sebenarnya, kacang mete bukanlah kacang-kacangan, melainkan bagian dari buah jambu monyet.

O iya, kacang mete ini juga jadi salah satu bahan nabati atau tumbuhan yang dibuat menjadi susu, lo.

Susu kacang mete atau cashew milk ini banyak manfaatnya, teman-teman. Mulai dari meningkatkan kekebalan tubuh, menjaga kesehatan jantung, serta kesehatan mata.

Kita juga bisa membuat cashew milk sendiri di rumah, lo!

Sebelum cari tahu cara membuat cashew milk, kita cari tahu manfaat cashew milk, yuk!

Manfaat Cashew Milk

Baik untuk Jantung

Menurut penelitian, cashew milk bisa membantu menurunkan risiko penyakit jantung.

Ini karena susu kacang mete mengandung asam lemak yang tinggi dari lemak  tak jenuh, teman-teman.

Baca Juga: Apakah Edamame dan Kacang Kedelai Itu Berbeda? Cari Tahu, yuk!