1. Meningkatkan Kesehatan JantungBeberapa zat yang ditemukan dalam pakcoy, seperti asam folat dan vitamin B -6 berhubungan dengan peningkatan kekuatan jantung.
Zat ini bisa mengurangi tingkat homocysteine dalam darah, yang merupakan penyebab utama penyakit jantung dan masalah kardiovaskular lainnya.
Baca Juga: Resep Chicken Katsu, Menu Makanan Sahur yang Enak dan Mudah Dibuat
2. Meningkatkan Sistem Kekebalan TubuhVitamin C tidak hanya membantu memacu produksi sel darah putih, tetapi juga bertindak sebagai antioksidan.
Pakcoy mengandung vitamin C dan bisa membantu meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh kita.
Vitamin C juga merupakan bagian penting dari kolagen yang dibutuhkan untuk penyembuhan dan pemulihan sel dalam tubuh.
3. Meningkatkan Kekuatan TulangManfaat pakcoy lainnya menguatkan struktur tulang dan kepadatan mineral.
Kombinasi mineral penting, seperti zat besi, seng, magnesium, dan kalsium yang ditemukan dalam pakcoy bisa membantu mencegah osteoporosis.