Sering Salah, Mengupas Kulit Kentang Justru Membuat Kita Kehilangan Berbagai Manfaat Ini, Salah Satunya Mencegah Kanker!

By Sarah Nafisah, Rabu, 1 Juli 2020 | 10:23 WIB
Kulit kentang sering dibuang, padahal ada manfaatnya, lo. (pixabay/pasja1000)

Bobo.id - Kentang adalah jenis makanan karbohidrat yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat dunia setelah nasi, jagung, dan gandum.

Jenis umbi satu ini biasa diolah menjadi kentang goreng atau kentang tumbuk untuk menjadi pengganti nasi.

Baca Juga: Tips Membuat Camilan Kentang Goreng Renyah Seperti di Restoran

Sebelum mengolah kentang, kebanyakan orang akan mengupas kulitnya terlebih dahulu. Hal itu karena kulit kentang dianggap kotor dan tidak memiliki kegunaan.

Padahal saat kulit kentang dikupas dan dibuang, itu artinya kita telah kehilangan berbagai manfaat penting untuk tubuh.

Ternyata kulit kentang mengandung banyak nutrisi yang bisa membantu menyehatkan tubuh kita, lo.

Kulit kentang bisa memberikan kulit yang sehat dan mencegah dari berbagai penyakit.

Ia juga kaya akan kalium yang menyediakan bahan bakar untuk metabolisme dan mendukung sel untuk menghasilkan energi.

Apa saja manfaat kulit kentang yang lainnya? Yuk, simak!

Baca Juga: Bisa Mencegah Berbagai Penyakit, Inilah 7 Manfaat Mengonsumsi Ceker Ayam, Sering Makan?

1. Memperkuat Kekebalan TubuhKulit kentang memiliki vitamin C yang kuat yang berperan sebagai antioksidan.

Vitamin B kompleks serta kalsium juga terdapat dalam kulit kentang yang memiliki peran penting untuk meningkatkan aktivitas kekebalan tubuh dan menjaga kita tetap sehat.

2. Mencegah dari kankerKulit kentang memiliki kandungan phytochemical tinggi yang berfungsi sebagai antioksidan.

Selain itu, ia memiliki kandungan asam klorogenik tinggi yang bisa mengikat karsinogen dan mencegah tubuh dari kanker.

3. Mengurangi Kolesterol JahatDi dalam kulit kentang terkandung serat yang tinggi, antioksidan, glikoalkaloid, dan polifenol yang punya peransebagai  penurun kolesterol pada tubuh.

Untuk mendapatkan manfaat ini, kita harus mengonsumsi kentang yang tidak dikupas kulitnya.

Baca Juga: Jadwal Tayangan Belajar dari Rumah di TVRI Selasa 1 Juli 2020 Beserta Link Live Streaming

4. Obati AnemiaKulit kentang mencegah risiko kurang darah seperti kondisi anemia. Mengonsumsi kulit kentang memberikan kita asupan zat besi yang tinggi.

Beberapa zat besi yang ditemukan dalam kulit kentang membantu menjaga darah tetap stabil.

5. Menormalkan Gula DarahTambahan kulit kentang ke dalam makanan juga bisa berguna untuk mencegah naiknya kadar gula darah dalam tubuh.

Mengonsumsi kulit kentang dalam jangka panjang juga dipercaya membantu mencegah diabetes tipe 2.

6. Memberi Energi pada TubuhKulit kentang bisa menjadi sumber energi untuk tubuh. Kulit kentang mengandung dua elemen penting, yaitu niasin dan vitamin B3 yang meningkatkan energi tubuh.

Niasin mengubah karbohidrat menjadi energi. Karena alasan ini, orang yang mengonsumsi kentang dengan kulitnya memiliki energi yang tinggi.

Baca Juga: Kaldu Rebusan Tulang Ternyata Banyak Manfaatnya, Salah Satunya Membantu Menjaga Berat Badan yang Sehat

7. Menjaga Kesehatan JantungKulit kentang mengandung kalium dalam jumlah tinggi yang merupakan mineral penting yang mengurangi risiko stroke dan serangan jantung.

Ia juga memiliki peran penting untuk menurunkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung.

Selain itu, kulit kentang kaya akan asam lemak omega-3 yang terkenal baik untuk kesehatan jantung dan otak.

Baca Juga: 10 Kebiasaan Baik Ini Bisa Membuat Kita Bertambah Tinggi, Perhatikan Pola Makan Hingga Posisi Tidur

 

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com