Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar sebuah kota bernama Magelang? Atau justru teman-teman tinggal di Kota Magelang?
Magelang adalah sebuah kota di Jawa Tengah yang terletak di antara jalur utama Semarang dan Yogyakarta.
Awalnya, Kota Magelang merupakan ibu kota dari Kabupaten Magelang, sebelum akhirnya mendapatkan kebijakan untuk menjadi sebuah kota tersendiri.
Nah, ternyata ada cerita rakyat yang mengisahkan asal-usul nama Kota Magelang, teman-teman.
Baca Juga: Inilah 7 Nama yang Pernah Digunakan Ibu Kota Indonesia Sebelum Bernama DKI Jakarta
Asal-usul Nama Kota Magelang
Nama Kota Magelang ini berawal dari kerajaan besar yang berada di Pulau Jawa, yaitu Kerajaan Mataram.
Kerajaan Mataram dipimpin oleh seorang pemimpin bernama Panembahan Senopati.
Pada suatu waktu, Panembahan Senopati ingin memperluas daerah kerajaannya dan atas pendapat Ki Gede Pemanahan, diputuskan bahwa langkah yang harus dilakukan adalah dengan membuka sebuah hutan bernama Hutan Kedu.
Keputusan untuk memperluas wilayah kekuasaannya disebabkan karena Kerajaan Mataram tumbuh menjadi wilayah yang semakin ramai.