1. Pilih Telur yang Tepat
Bahan utama yang dibutuhkan untuk membuat telur asin adalah telur. Pada umumnya, telur yang sering dijadikan sebagai telur asin adalah telur bebek, salah satunya karena telur bebek punya kulit yang lebih tebal sehingga tidak mudah retak saat diasinkan.
Namun sebenarnya telur ayam juga bisa dijadikan telur asin, kok, teman-teman.
Nah, untuk mendapatkan hasil akhir telur asin yang baik, usahakan pilih telur dari bebek atau ayam yang dilepaskan dan bukannya berada di kandang, ya.
Baca Juga: Rahasia Nasi Pulen ala Rumah Makan Padang, Bukan Pakai Beras Mahal, Ikuti 4 Cara Mudah Ini
Bebek yang dilepaskan begitu saja akan mendapatkan gizi yang lebih lengkap dan murni dibandingkan dengan bebek atau ayam yang berada di kandang.
Hasilnya, warna pada bagian kuning telur akan berwarna lebih kuning dan lebih cerah saat sudah menjadi telur asin.
Saat memilih telur, pastikan juga kulit atau cangkang telur tidak retak, bahkan pecah.
Cangkang telur yang pecah akan membuat bakteri lebih mudah masuk dan menjadikan telur lebih cepat busuk.
Baca Juga: Ternyata 3 Jenis Susu Ini Bermanfaat untuk Pertumbuhan Rambut, Pernah Coba?
Langkah berikutnya adalah pastikan volume telur penuh dan telur masih segar. Caranya adalah dengan merendam telur dalam wadah berisi air.
Kita sebaiknya menggunakan telur yang tenggelam ke dasar wadah dan bukannya yang mengapung di permukaan, karena telur yang tenggelam adalah tanda bahwa telur masih segar.