Rahasia Buat Tamagoyaki, Telur Dadar Gulung Berlapis ala Jepang Tanpa Wajan Khusus! Cukup Gunakan Wajan yang Ada di Rumah

By Tyas Wening, Kamis, 1 Oktober 2020 | 13:06 WIB
Tamagoyaki, telur dadar gulung berlapis dari Jepang (Wikipedia.org)

Tamagoyaki Dibuat Menggunakan Wajan Khusus

Di Jepang, tamagoyaki biasanya disajikan bersama dengan hidangan sushi. Namun saat ini tamagoyaki sudah banyak dijual di pusat perbelanjaan maupun dimakan sebagai hidangan pendamping untuk soba.

Nah, untuk membuat tamagoyaki, biasanya diperlukan wajan khusus. Wajan ini berbentuk persegi panjang, sehingga memudahkan untuk menggulung adonan telur.

Wajan berbentuk persegi ini bernama amagoyaki, namun sebenarnya kalau teman-teman ingin membuat tamagoyaki sendiri di rumah, kita bisa menggunkan wajan antilengket biasa yang berbentuk bundar.

Baca Juga: Kadang Tak Tertahankan, Ini Penyebab Perut Sakit ketika Sedang Lari dan Cara Mencegahnya

Yuk, Buat Sendiri Tamagoyaki di Rumah!

Untuk membuat tamagoyaki, bahan yang dibutuhkan sebenarnya sama dengan membuat telur dadar biasa.

Bahan untuk dua porsi tamagoyaki:

3 butir telur

Sejumput garam

1/4 sendok teh gula pasir

1 sendok makan air

Minyak sayur secukupnya

Baca Juga: Jenis Ikan Apa yang Mengandung Merkuri Tinggi? Ketahui Dampaknya jika Mengonsumsi Ikan Tinggi Merkuri Secara Berlebihan, yuk!