Bukan Hanya Konsumsi Gula yang Harus Dibatasi, Perhatikan Juga Jumlah Konsumsi Garam Harian

By Tyas Wening, Kamis, 1 Oktober 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi garam (MaxPixel's contributors)

Sedangkan bagi teman-teman yang berusia tujuh sampai sepuluh tahun, kebutuhan asupan garamnya adalah lima gram per hari.

Nah, bagi teman-teman yang berusia 11 tahun ke atas, maka kebutuhan asupan garamnya lebih banyak, yaitu sekitar enam gram per hari.

Garam dan kandungannya, yaitu natrium tidak hanya bisa kita dapakan dari garam yang berbentuk asli saja, lo, teman-teman.

Asupan garam juga bisa didapatkan dari makanan lainnya, seperti keju, sereal, saus, kecap, maupun makanan kemasan lainnya.

Baca Juga: Selain Kurang Serat, Ada Berbagai Hal Lain yang Menyebabkan Sembelit, Salah Satunya karena Sedang Liburan

Berbagai Dampak saat Tubuh Mendapatkan Asupan Garam Berlebih

Garam memiliki kandungan bernama natrium di dalamnya, teman-teman.

Fungsi natrium yang merupakan mineral dan elektrolit bagi tubuh kita adalah menjaga fungsi tubuh tetap normal.

Natrium membantu menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dalam tubuh, serta berperan dalam kerja otot, saraf, dan menjaga tekanan darah.

Namun, terlalu banyak kadar natrium dalam darah bisa menyebabkan sebuah kondisi yang disebut hipernatremia, lo.