Ketika kita makan saat tengah malam dan sarapan di pagi hari, maka tubuh belum punya kesempatan untuk membakar lemak dari makanan yang dikonsumsi pada malam hari, tapi sudah mendapat asupan lemak dari sarapan.
Nah, asupan lemak yang berlebih inilah yang kemudian disebut sebagai penyebab berat badan akan bertambah kalau makan saat tengah malam.
Tidak hanya itu, ketika malam hari kita tentu melakukan aktivitas yang lebih sedikit dibandingkan saat siang hari.
Inilah sebabnya, makan sebelum tidur tidak membuat tubuh langsung mengubah makanan menjadi energi, melainkan menjadi cadangan energi.
Baca Juga: Kurang Minum Air Putih Tidak Boleh Disepelekan, Ini Tanda Tubuh Kekurangan Air Putih
Makan Tengah Malam Bisa Menimbulkan Berbagai Efek
Makan tengah malam atau makan terlalu malam ternyata bisa menimbulkan berbagai efek bagi tubuh, nih, teman-teman.
Efek yang pertama adalah berat badan yang akan bertambah kalau kita makan tengah malam, terutama kalau beberapa saat setelahnya langsung tidur.
Berat badan akan dengan mudah meningkat kalau pemilihan makanan dan porsinya tidak tepat.
Maksudnya adalah kalau makanan yang dikonsumsi adalah makanan tinggi lemak dan karbohidrat, juga porsinya yang melimpah.