Bobo.id - Teman-teman tentunya sudah tahu kalau tubuh manusia dibetuk oleh rangka yang kita kenal dengan sebutan tulang.
Tulang termasuk pada alat gerak manusia, padahal yang menggerakkan tulang sebenarnya adalah otot, lo.
Karena itulah tulang disebut sebagai sistem gerak pasif, sedangkan otot disebut sebagai sistem gerak aktif.
Nah, sistem otot inilah yang membantu tulang sebagai sistem gerak pasif untuk melalukan pergerakan.
Sistem otot manusia dibagi menjadi otot lurik atau otot rangka, otot polos, dan otot jantung. Ketiganya memiliki ciri dan tugas yang berbeda di dalam tubuh.
Kali ini Bobo ingin membahas tentang otot rangka, khususnya mengenai macam-macam gerak otot pada tubuh manusia.
Yuk, simak!
Baca Juga: Fungsi Otot Jantung Manusia dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh