Cara Membuat Bakso Daging Kenyal dan Kuah Bakso yang Gurih, Lezat untuk Menu Makan Malam di Rumah

By Avisena Ashari, Selasa, 15 Desember 2020 | 18:12 WIB
Cara Membuat Bakso Daging Kenyal dan Kuah Bakso yang Gurih, Lezat untuk Menu Makan Malam di Rumah (Sajian Sedap)

Nah, kalau ingin membuat kaldu dari tulang, kita bisa menggunakan tulang bagian punggung sapi atau kaki sapi.

Kaldu yang dibuat dengan tulang kaki sapi biasanya lebih berlemak karena sumsum dari tulang akan ikut tercampur.

Kemudian, kaldu tulang atau daging itu bisa diberi bumbu berupa bawang putih, serai, daun ketumbar, daun bawang, daun jeruk, dan lengkuas.

2. Tips Membuat Bakso Daging Sapi

Untuk bahan bakso, kita perlu memerhatikan beberapa hal.

Yang pertama, bahan daging sapi untuk membuat bakso harus berupa daging yang segar agar adonan bakso padat.

Sebaiknya, kita menggunakan daging yang baru dikeluarkan dari kulkas, sehingga kondisinya masih dingin.

Kita bisa menggiling daging menggunakan food processor atau blender. Tapi jika menggunakan blender, maka harus diberi tambahan air yang cukup karena blender tidak didesain menggiling bahan yang berat seperti daging.

 

O iya, saat menggiling daging, kita perlu menambahkan es serut atau es batu yang dihancurkan untuk membantu menjaga suhu daging tetap dingin.

Baca Juga: Banyak yang Sering Simpan Daging di Freezer, Berapa Lama Sebenarnya Daging Boleh Disimpan di Freezer?