Bukan Hanya Baik untuk Tubuh, Ternyata Rutin Berolahraga juga Bermanfaat untuk Kesehatan Otak

By Avisena Ashari, Kamis, 14 Januari 2021 | 18:30 WIB
Ilustrasi berolahraga. Ternyata olahraga baik untuk otak. (Photo by Mary Taylor from Pexels)

Jenis Olahraga Apa yang Bermanfaat untuk Kesehatan Otak?

Berenang salah satu olahraga aerobik (Pixabay/adrit1)

Baca Juga: Ternyata Setiap Gaya Berenang Punya Manfaat yang Berbeda, Cari Tahu, yuk!

Para ahli menyarankan kita agar rutin melakukan aktivitas fisik setiap hari, teman-teman. Secara umum, olahraga yang baik untuk jantung juga baik untuk otak kita.

Bersumber dari Cleveland Clinic, ahli neuropsikologi Dr. Aaron Bonner-Jackson menyebutkan bahwa kita bisa rutin melakukan olahraga aerobik sedang hingga intens, setidaknya 150 menit dalam satu minggu.

Olahraga yang termasuk aerobik itu misalnya ada berjalan, berlari, jogging, berenang, atau bersepeda. 

Bersumber dari Bustle, olahraga aerobik memengaruhi ingatan dan emosi seseorang, teman-teman.

Penelitian tahun 2006 pada kelompok murid menunjukkan bahwa anak yang berolahraga mengalami peningkatan memori spasial serta emosi dan perasaan positif, dibandingkan yang tidak berolahraga.

Baca Juga: Ingin Paru-Paru Tetap Sehat? Lakukan 5 Kebiasaan Sehari-Hari Ini Mulai Sekarang, yuk!